Pemancing Mencium Bau Busuk, Awalnya Bangkai Kucing, Ternyata Ada yang Lain
jpnn.com, BLITAR - Seorang balita yang terseret arus air di Kabupaten Blitar, Jawa Timur, ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.
Jasad korban ditemukan di lokasi yang tidak jauh dari tempat kejadian ia diduga terjatuh.
Kapolsek Wlingi Kompol Yoni Sugiarto mengemukakan anggotanya awalnya mendapatkan laporan temuan jasad seorang anak di Sungai Lekso, Kelurahan Babadan, Kecamatan Wlingi.
"Dengan tim Basarnas dan lainnya, kami evakuasi jenazah tersebut. Lokasinya di Sungai Lekso, Lingkungan Kauman, Kelurahan Babadan, Wlingi," katanya, Jumat (5/2).
Ia mengungkapkan, korban ditemukan oleh pemancing. Awalnya saksi hendak mencari ikan, namun mencium bau busuk di sekitar lokasi yang hendak menjadi objek pancingannya.
Karena penasaran, pemancing itu mencari asal bau tidak sedap tersebut. Awalnya, yang bersangkutan menemukan bangkai kucing dan setelah dibuang, bau tidak sedap tetap tercium cukup tajam.
"Ditemukan bangkai kucing, namun setelah bangkai kucing tersebut dibuang, bau menyengat tetap tercium. Kemudian pemancing mencari sumber bau tersebut dan menemukan mayat anak laki-laki dengan posisi telentang tersangkut di tanaman eceng gondok," ujarnya.
Kapolsek mengungkapkan, setelah mendapatkan informasi itu, pihaknya langsung ke lokasi. Jenazah balita itu dievakuasi petugas dan dibawa ke rumah sakit untuk keperluan identifikasi, guna memastikan identitas serta penyebab meninggal dari balita itu.
Pemancing penasaran dengan bau busuk yang tercium. Setelah dicari, ternyata jasad balita bernama Muhammad Muharrom Musaidi Al Saif.
- Kakek di Blitar Tewas, Penyebab Kematiannya Masih Misterius
- Banjir di Jember, Ratusan Rumah Terendam dan Mobil Terseret Air
- Gelar Aksi di Mabes Polri, Mahasiswa Tuntut Oknum Polisi Terlibat Bisnis Rokok Ilegal di Malang Diperiksa
- KPK Sita 3 Unit Bangunan & Tanah Senilai Rp 8,1 Miliar terkait Kasus Dana Hibah Jatim
- Sukses Jalani Program Diet Khusus, 60 Polisi Trenggalek Diganjar Penghargaan
- 2 Nelayan Hilang di Peraian Budong-budong, Basarnas Mamuju Kerahkan KN SAR Parikesit