Pemancing Tewas Tenggelam di Perairan Tanjung Buntung
jpnn.com, BATAM - Seorang pemancing tewas tenggelam di perairan Tanjung Buntung, Bengkong, Batam, Kepulauan Riau.
Korban tewas saat hendak pulang dan kondisi air laut saat kejadian tengah pasang.
Peristiwa itu terjadi Minggu (5/11) pagi. Korban bernama Musa 54, warga Melcem, Tanjung Sengkuang.
Kapolsek Bengkong AKP Buala Harefa mengatakan, awalnya Polsek Bengkong mendapatkan informasi dari masyarakat bahwa ada seorang pemancing yang tewas tenggelam karena tidak bisa berenang sekitar pukul 09.30 WIB.
“Dari informasi itu, kami langsung menuju lokasi dan menemukan korban telah meninggal dunia,” ujar Harefa saat ditemui di lokasi kejadian.
Dari keterangan beberapa saksi yang diperiksa pihak kepolisian, Musa diketahui pergi memancing hanya sendiri. Pada saat itu, air laut tengah surut, sehingga Musa berjalan di pantai menuju ke karang yang timbul akibat air laut yang surut.
“Jarak dari bibir pantai ke karang di tengah itu sekitar 100 meter. Pada saat surut, karang itu nampak dari kalau dilihat dari bibir pantai,” jelasnya.
Karena keasikan memancing, Musa tidak sadar air laut telah naik pasang dan ia pun kembali ke bibir pantai sambil meraba pantai yang masih dangkal. Namun nahas, saat hendak kembali ke bibir pantai, Musa tercebur di tempat yang dalam dan tewas.
Seorang pemancing tewas tenggelam di perairan Tanjung Buntung, Bengkong, Batam, Kepulauan Riau.
- Menilik Peluang Menang Para Calon Wali Kota Batam Versi Survei Indikator Politik
- Bocah di Palembang Terseret Banjir dan Tenggelam, Begini Kejadiannya
- Pencinta Kuliner Merapat, Hotel di Batam Ini Hadirkan Dimsum All You Can Eat
- Aliansi Mahasiswa di Batam Laporkan Amsakar Achmad ke Bareskrim Polri, Ini Masalahnya
- Polda Riau Buru Wanita Pemasok Pakaian Bekas di Batam dan Sumatra
- Gudang Barang Bekas Ilegal di Batam Digerebek, Polisi Buru Pemasok