Pembahasan Anggaran DKI Tertutup?
jpnn.com - JAKARTA – Ada yang berbeda pada pelaksanaan Wisata Balai Kota pada Sabtu (21/11). Pasalnya, ada satu ruangan yang ditutup yakni ruang rapat pimpinan.
“Satu ruangan di Balai Kota, ruang rapat pimpinan tidak bisa dimasuki pada hari ini dan besok karena akan digunakan Pak Gubernur," kata seorang pemandu wisata Balai Kota bernama Diah kepada para pengunjung.
Ruang rapat pimpinan ditutup karena Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama akan lembur untuk melakukan evaluasi anggaran DKI bersama jajaran satuan kerja perangkat daerah (SKPD). Evaluasi anggaran tersebut sudah dilakukan sejak Rabu (18/11) lalu.
Pada hari Rabu, Ahok, sapaan Basuki, membahas rancangan anggaran bersama Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI. Hari Kamis (19/11), ia membahas anggaran Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI serta Dinas Pendidikan DKI.
Hari Jumat (20/11), pembahasan dilakukan bersama Dinas Tata Air dan Dinas Kebersihan DKI. Rapat itu diselenggarakan mulai pukul 09.00 WIB hingga dini hari.
Pada hari ini, Sabtu (21/11), Ahok dijadwalkan membahas anggaran Dinas Bina Marga DKI serta Dinas Perumahan dan Gedung Pemda DKI. Pembahasan dilakukan sebab pada Senin (23/11), penandatanganan nota kesepahaman Kebijakan Umum Anggaran Plafon Prioritas Anggaran Sementara 2016 antara DPRD DKI dan Pemerintah Provinsi DKI.(gil/jpnn)
JAKARTA – Ada yang berbeda pada pelaksanaan Wisata Balai Kota pada Sabtu (21/11). Pasalnya, ada satu ruangan yang ditutup yakni ruang rapat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS