Pembalap Asal Pati Memenangi ARRC Thailand 2024, Pimpin Klasemen Sementara
jpnn.com, JAKARTA - Pembalap Indonesia di bawah payung Astra Honda Racing Team (AHRT), Herjun Atna Firdaus tampil gemilang dengan memenangi race 2 AP250 ARRC Thailand 2024, Minggu (17/3).
Di bawah Herjun, posisi kedua ditempati Aiki Ayoshi penggeber Kawasaki ZX-25R dari Jepang.
Herjun yang mengawali start race 2 AP250 dari posisi kedua menunjukkan performa terbaiknya melawan para pembalap lain seperti Cao Viet Nam, Aiki Ayoshi, M Faerozi, Arai Agaska, serta Syarifuddin Azman.
Sementara itu, rekan setim Herjun, Kiandra Ramadhipa juga mengeluarkan kemampuan terbaiknya dengan beberapa kali melakukan tekanan serta aksinya di tikungan.
Pada race pertama, Sabtu, Herjun hanya puas mengambil posisi tiga podium setelah melewati persaingan sengit di baris depan.
Adapun Ramadhipa menyelesaikan balapan perdananya di ARRC pada posisi kelima pada race pertama.
"Terima kasih tim yang sudah memberikan motor terbaik di ARRC ini. Saya mengalami masalah di lap terakhir dengan shifting sehingga saya kehilangan pace," ucap Herjun dalam keterangannya.
"Namun, saya terus bertahan dan di tikungan terakhir saya melakukan defense untuk bisa menang di race 2 ini. Target di balapan berikutnya juga podium."
Pembalap Astra Honda Racing Team (AHRT) asal Pati, Herjun Atna Firdaus tampil gemilang dengan memenangi race 2 AP250 ARRC Thailand 2024, Minggu
- Mengenal Aldi Satya Mahendra, Pembalap Indonesia Pertama Juara Dunia WorldSSP300
- Pembalap Bantul Aldi Satya Rebut Gelar Juara Dunia WorldSSP300 2024, Selamat!
- Meski Cuaca Buruk di Trek Sulit Aragon, Pembalap Purworejo Tetap Bisa Raih Poin
- Astra Honda Racing Team Bertekad Raih Podium di ARRC Sepang 2024
- Pembalap Indonesia Naik Podium Perdana di Honda Thailand Talent Cup 2024
- Ada Drama di Seri Ke-2 ARRC 2024 Tiongkok, Pembalap Indonesia Mendominasi