Pembalap Federal Oil Gresini Naik Podium 3 di Qatar
jpnn.com - Pembalap Federal Oil Gresini, Fabio Di Giannantonio berhasil membawa timnya menaiki podium ketiga di seri pertama Moto2 di Sirkuit Losail, Qatar, Minggu (28/3) malam.
Pembalap asal Italia itu menampilkan performa luar biasa. Tidak mudah mencapai baris depan dengan start dari urutan kedelapan.
Namun, perlahan tetapi pasti, Giannantonio mampu melaju ke barisan depan.
Bahkan, dia harus berduel dengan pembalap dari SKY Racing Team VR46, Marco Bezzecchi.
"Sulit untuk diungkapkan (podium ketiga) ini. Terlebih pasca-tes pramusim yang sulit kami peroleh," kata Giannantonio dalam keterangan tertulisnya, Senin (29/3).
Keberhasilan finish di urutan ketiga itu dia persembahkan untuk nakhoda Federal Oil Gresini Moto2, Fausto Gresini yang wafat akibat Covid-19.
"Podium ini kami persembahkan untuk mendiang Fausto Gresini," tambahnya.
Titik balik keberhasilan Giannantonio dimulai dari tekanannya pada rider di depan dan tikungan 11.
Pembalap Federal Oil Gresini, Fabio Di Giannantonio berhasil naik podium ketiga di Sirkuit Losail, Qatar.
- Juara MotoGP 2024, Jorge Martin Ikuti Rekor Spesial Valentino Rossi
- Kabar Kurang Sedap dari Tim VR46, Diggia Harus Absen 2 Balapan MotoGP
- MotoGP Indonesia 2024: VR46 Beber Alasan Rossi belum Bisa Hadir ke Mandalika
- Wisatawan Asing Berdatangan, Antusias Menonton Pertamina Grand Prix of Indonesia 2024
- Fan MotoGP di Indonesia Gila, Enea Tak Bisa Lihat Garis Finis, Fabio Merasa Seperti Justin Bieber
- Live Streaming Kualifikasi MotoGP Emilia Romagna, Valentino Rossi jadi Sorotan