Pembalap Gresini Diharapkan Bisa Memanfaatkan Jeda Sebelum MotoGP Australia

jpnn.com, JAKARTA - Berhasil finis P6 di GP Thailand, Minggu, pembalap Gresini Racing yang didukung Federal Oil™, Enea Bastianini makin dekat dengan persaingan titel Juara Dunia MotoGP 2022.
Kondisi lintasan yang basah di Sirkuit Chang, Buriram, diakui Bastianini sangat mengerikan.
Begitu juga dengan rekan setimnya. Fabio Di Giannantonio yang harus rela finis P18.
Enea mengaku pada 10 lap awal cukup sulit.
"Saya akui sangat takut, tak bisa melihat apa pun. Kemudian hujan mulai mereda dan saya pikir finis posisi enam adalah kemampuan terbaik dan bisa meraihnya, ini sudah bagus," ujar pembalap berpaspor Italia itu.
"Sekarang kami harus yakin di tiga balapan terakhir, persaingan di klasemen titel Juara Dunia sangat ketat dan ada potensi menjadi banyak pemenang."
Senada dengan Bastianini, Fabio Di Giannantonio mengatakan bahwa kondisi lintasan yang basah membuat dirinya tak bisa mendapat cengkeraman ban yang baik.
Federal Oil™ Brand General Manager, Rommy Averdy mengatakan kedua pembalap sudah berusaha maksimal untuk bisa finis di MotoGP Thailand.
Federal Oil berharap pada jeda sebelum balapan MotoGP Australia, pembalap Gresini Racing bisa mempersiapkan segala hal dengan baik
- Federal Oil Optimistis Pembalap Gresini Racing Bersinar di MotoGP 2025
- Pembalap Gresini Racing Bertekad Cetak Hasil Terbaik di Balapan Malam MotoGP Qatar
- Alex Marquez Rebut Puncak Klasemen MotoGP 2025, Fermin Fokus Seri Qatar
- Alex Marquez Incar Podium di MotoGP Amerika, Fermin Berharap Tak Mengulang Kesalahan
- Federal Oil dan Mobil Lubricants Memfasilitasi Mudik Gratis Untuk Ratusan Mekanik
- Menjelang Libur Lebaran 2025, Federal Oil Mengingatkan Untuk Ganti Oli Mesin Motor