Pembangunan Fasilitas Lima Pelabuhan di Sulteng Sudah Beres

jpnn.com - JAKARTA – Kementerian Perhubungan telah merampungkan pembangunan fasilitas lima pelabuhan di Sulawesi Tengah. Lima pelabuhan yaitu Pelabuhan Moutong, Pelabuhan Parigi, Pelabuhan Bungku, Pelabuhan Teluk Malala, dan Pelabuhan Ogoamas.
Pengembangan lima pelabuhan itu dibangun secara multiyears melalui sumber dana APBN Kementerian Perhubungan sampai anggaran 2015.
"Keberadaan lima pelabuhan ini diharapkan menjadi penghubung masyarakat di Provinsi Sulawesi Tengah dan sekitarnya agar menumbuhkan perekonomian dan menekan disparitas harga antar daerah," ujar Kepala Biro Komunikasi dan Informasi Publik Kemenhub, JA Barata di Jakarta, Kamis (31/3).
Selain itu, dengan pembangunan lima pelabuhan di Provinsi Sulawesi Tengah ini, pemerintah pusat maupun pemerintah daerah diharapkan bisa segera menindaklanjutinya. Salah satunya dengan menyediakan sarana angkutan laut yang memudahkan angkutan penumpang dan barang.
"Pembangunan pelabuhan ini diharapkan juga bisa meningkatkan konektivitas sebagai upaya mempersatukan Indonesia. Hal ini tentunya sesuai dengan Nawa Cita Presiden Joko Widodo dalam membangun Indonesia dari pinggiran dengan memperkuat daerah–daerah dan desa," tandas Barata. (chi/jpnn)
JAKARTA – Kementerian Perhubungan telah merampungkan pembangunan fasilitas lima pelabuhan di Sulawesi Tengah. Lima pelabuhan yaitu Pelabuhan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ciptakan Rasa Aman Bagi Wisatawan, Pemkot Palembang Pasang CCTV di BKB
- Oknum Guru PPPK di Lombok Timur Dipecat, Ini Sebabnya
- 4 Debt Collector Penganiaya Wanita di Halaman Polsek Bukit Raya Ditangkap, 7 Lainnya Buron
- Besok, 621 CASN Kota Mataram Terima SK, Gaji Aman
- Gereja Katedral Bandung Gelar Misa Khusus Wafatnya Paus Fransiskus
- Pembangunan Jateng 2026 Diarahkan untuk Penopang Swasembada Pangan