Pembangunan Kantor Gubernur Sulbar Menelan Anggaran Rp 109 M, Kapan Selesai?
Meskipun kantor baru tersebut berdampingan dengan sejumlah kantor-kantor pemerintah, tetapi dibangun pembatas.
Hal ini supaya aktivitas perkantoran pemerintah di sekitarnya tidak terganggu.
Akmal Malik mengaku optimistis kontraktor proyek pembanunan bisa bekerja tepat waktu, dan kantor gubernur Sulbar segera bisa dimanfaatkan untuk melakukan pelayanan pemerintahan.
Menurut dia, kantor baru gubernur Sulbar tidak akan lagi dibangun dengan lantai empat seperti sebelumnya, namun hanya tiga lantai.
Akmal Malik saat ini menempati rumah jabatan wakil gubernur yang dijadikan sebagai kantor sementara gubernur dalam rangka memberikan pelayanan pemerintahan kepada masyarakat sampai kantor yang baru selesai dikerjakan. (antara/jpnn)
Pembangunan kantor baru Gubernur Sulbar menelan anggaran Rp 109 miliar. Kantor lama gubernur Sulsel rusak akibat gempa pada Januari 2021 lalu.
Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi
- Gelar Seminar Internasional, SIL UI Membahas Strategi Inklusif untuk Pembangunan Berkelanjutan
- Kelapa Sawit untuk Pembangunan Berkelanjutan
- BPKP Usulkan Rancangan Kebijakan MRPN Lingkup Pemerintah Daerah
- Pj Gubernur Kalimantan Timur Tinjau Daerah Terpencil Menjelang Pilkada 2024
- SF Hariyanto & Irving Siap Bersinergi Kuat Membangun Siak Lebih Baik
- Teknologi Micro Tunneling Tawarkan Kenyamanan kepada Warga DKI Jakarta