Pembangunan Tol Akses Makassar New Port Ditargetkan Rampung Tahun Depan

Pembangunan Tol Akses Makassar New Port Ditargetkan Rampung Tahun Depan
Pembangunan Jalan Akses Tol Makassar New Port (MNP) tahap I dan II telah dimulai. Foto; Humas Kementerian PUPR

jpnn.com, MAKASSAR - Pembangunan tol akses ke Makassar New Port (MNP) tahap I dan II telah dimulai.

Ditandai dengan penekanan tombol sirine oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Mohammad Zainal Fatah.

Zainal mengatakan tol tersebut mempersingkat empat kali lebih cepat waktu tempuh transportasi peti kemas.

Diproyeksikan kapasitas pelayanannya akan mencapai 900 ribu teus (satuan ukuran container) pada 2023.

"Saya berpesan agar setelah groundbreaking ini konstruksi segera dimulai, sehingga dapat selesai sesuai target Juni 2023 atau bahkan bisa lebih cepat," ujar Zainal, Senin (7/2).

Menurut Zainal, saat ini telah beroperasi 4 ruas tol di Sulawesi Selatan yakni, Tol Ujung Pandang/Makassar Seksi 1-4 sepanjang 21,7 kilometer, yang manfaatnya telah dinikmati masyarakat.

"Kehadiran akses tol ini akan memicu pertumbuhan ekonomi di kawasan sekitar, dan hasil pembangunan akan tersebar merata sehingga akan mendatangkan manfaat yang besar bagi masyarakat Sulawesi Selatan," tutur Zainal. (mcr18/jpnn)

Pembangunan Tol Akses Makassar New Port (MNP) tahap I dan II telah dimulai dan ditargetkan rampung pertengahan tahun depan


Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Mercurius Thomos Mone

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News