Pembangunan Tol Yogyakarta - Bawen Dimulai, Semoga Membawa Kesejahteraan

jpnn.com, YOGYAKARTA - Sekretaris Daerah DI Yogyakarta R Kadarmanta Baskara Aji berharap pembangunan konstruksi Tol Yogyakarta-Bawen bisa meningkatkan taraf hidup masyarakat.
Dia yakin pembangunan jalan tol penghubung Yogyakarta, Jawa Tengah, dan daerah sekitarnya di Pulau Jawa itu akan memperlancar transportasi barang, logistik, maupun penumpang.
"Kami berharap, jalan tol ini juga membawa kesejahteraan bagi masyarakat, karena dengan adanya jalan tol akan lebih mudah, cepat, dan efisien," kata Aji.
Melalui jalan tol tersebut, menurut dia, Bandara Yogyakarta International Airport (YIA) dapat dimanfaatkan secara optimal.
"Destinasi wisata di DIY juga dapat dikunjungi dengan mudah oleh masyarakat," tambah dia.
Direktur Jenderal Bina Marga Kementerian PUPR Hedy Rahadian mengakui pembangunan Jalan Tol Yogyakarta-Bawen memiliki tantangan yang cukup tinggi.
Pasalnya proyek tersebut harus menjaga kawasan cagar budaya, kelestarian lingkungan, melewati trase yang melewati potensi gempa, sungai lahar dingin, hingga wilayah mata air yang harus dijaga.
"Dalam membangun jalan tol ini kami harus cepat, tetapi juga tetap harus menjaga kualitas, mutu, memastikan keselamatan konstruksi hingga menggunakan produk-produk dalam negeri," jelas Hedy.
Sekretaris Daerah DI Yogyakarta R Kadarmanta Baskara Aji berharap pembangunan konstruksi Tol Yogyakarta-Bawen bisa meningkatkan taraf hidup masyarakat.
- Aksi Nyata Avoskin Suarakan Hidup Eco Conscious Lewat Trail Run
- Fitur Kantong UMKM Memberi Banyak Kemudahan bagi Pelaku Usaha Yogyakarta
- PT KAI Buka Suara Soal Penolakan Warga Jogja yang Terdampak Penataan Stasiun Lempuyangan
- Warga Terdampak Rencana Modernisasi Stasiun Lempuyangan Ogah Digusur
- Respons Kebijakan Impor AS Yogyakarta Harus Adaptif
- Pemkot Jogja Panen Raya di Tengah Keterbatasan Lahan