Pembatalan Proyek Gedung DPR Bakal Jadi Hadiah untuk Rakyat

Pembatalan Proyek Gedung DPR Bakal Jadi Hadiah untuk Rakyat
jpnn

jpnn.com - JAKARTA - Mantan Ketua DPR Agung Laksono tidak setuju dengan pembangunan tujuh proyek DPR. Dia menilai, pembatalan rencana itu bisa jadi kado untuk rakyat saat DPR merayakan HUT ke-70.

Agung mengatakan seharusnya HUT dewan tidak dirayakan dengan seremonial ketika perekonomian nasional sedang terpuruk.

"Menurut saya, tidak usah dengan suasana pesta seperti ini. Di saat bangsa dan rakyat sedang susah seharunya bukan dengan diwarnai seremoni apalagi dengan ada pesta makan-makan," kata Agung, Jumat (28/8).

Pentolan Golkar itu juga mengisyaratkan permintaan pembatalan tujuh proyek DPR. Menurut Agung, pembatalan akan menjadi kado bagi warga Indonesia.

"Dan mungkin hadiah kepada masyarakat yaitu membatalkan 7 proyek pembagunan yang menghabiskan Rp 2 triliun sekian, mungkin itu lebih bermakna. Ditunda dulu, apalagi sampai membatalkan akan lebih diapresiasi oleh rakyat," tegas Agung. (fat/jpnn)


Berita Selanjutnya:
Siap 1, Lingkar 2, dan ON 3

JAKARTA - Mantan Ketua DPR Agung Laksono tidak setuju dengan pembangunan tujuh proyek DPR. Dia menilai, pembatalan rencana itu bisa jadi kado untuk


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News