Pembelajaran Tatap Muka Harus Utamakan Keselamatan Murid
Pada rentang usia PAUD, terdapat di Sulawesi Utara (6,78 persen), Nusa Tenggara Barat (4,72 persen) dan Nusa Tenggara Timur (4,35 persen). Rentang usia TK terdapat di Jawa Timur (4,6 persen), Riau (0,73 persen) dan Kepulauan Riau (0,72 persen).
Rentang usia SD terdapat di Jawa Timur (4,96 persen), Gorontalo (1,4 persen), dan Sulawesi Tengah (1,47 persen).
Rentang usia SMP terdapat di Jawa Timur (4,96 persen), Gorontalo (2,08 persen) dan Nusa Tenggara Barat (0,85 persen).
Rentang usia SMA terdapat di Jawa Timur (4,62 persen), Gorontalo (1,64 persen) dan Aceh (1,53 persen).
"Data ini disampaikan bukan untuk menakut-nakuti, melainkan bentuk transparansi Satgas kepada pemerintah daerah dan masyarakat. Data ini selayaknya dijadikan dasar pertimbangan sebelum mengeluarkan izin pembelajaran tatap muka. Daerah yang merasa kasus positifnya tinggi, diharapkan fokus terlebih dahulu pada penangan pandemi," tegas Wiku.
Apabila ada daerah yang merasa siap membuat pembelajaran tatap muka, harus terlebih dahulu paham komitmen yang dibutuhkan untuk menerapkan disiplin protokol kesehatan serta mempunyai strategi yang jelas.
Dibutuhkan peninjauan yang mendalam dan tidak hanya kesiapan dan kesepakatan pihak terkait. (tan/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Pembukaan kembali sekolah harus mengutamakan keselamatan siswa-siswi. Pelajar dinilai kelompok paling rentan terkena Covid-19 dan menyebarkannya.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Guru Les di Palembang Ditangkap Gegara Pelecehan Seksual terhadap Murid
- JPW Soroti Kasus Kekerasan Seksual Oknum Guru terhadap 15 Murid di Yogyakarta
- 554 Murid MTsN 41 Al-Azhar Jakarta Diwisuda Menjadi Tahfiz
- Perjuangan Guru di Sukamara, Menjadikan Murid sebagai Sahabat, Inspiratif
- Kualitas Udara Sedikit Membaik, Pemkot Kembali Berlakukan Pembelajaran Tatap Muka
- Upah Nakes dan Dokter Satgas Covid Diduga Ditilap, Jokowi Diminta Turun Tangan