Pemberian Fisik KTP Elektronik Masih Lamban
Kamis, 10 Mei 2012 – 07:30 WIB
PEMBERIAN fisik KTP elektronik (e-KTP) untuk warga Jakarta berjalan lamban. Dari 5,6 juta warga yang telah melakukan perekaman, baru 50 ribu saja yang memperoleh fisik e-KTP.
Kepala Dinas Dukcapil DKI Jakarta Purba Hutapea mengakui, fisik e-KTP belum semuanya diterima warga karena masih tertahan di Kementerian Dalam Negeri. "Baru sekitar 2 juta yang diberikan dinas dan 50 ribu yang diterima masyarakat. Masih ada yang belum, saya masih menunggu dari Kemendagri," kata Purba, Rabu (9/5).
Bahkan, alat smart card reader untuk mengaktifkan e-KTP juga belum sepenuhnya diserahkan Kemendagri. Dari 267 kelurahan yang ada di Jakarta, baru 120 kelurahan yang telah memiliki smart card reader. "Janji Kemendagri secepatnya akan diberikan," ujar Purba.
Meski demikian, fisik e-KTP yang diberikan ke masyarakat baru mencapai sekitar 50 ribu. Sebab, untuk proses pembagiannya juga diatur jadwal seperti saat perekaman data e-KTP. Sejauh ini, perekaman reguler bagi warga yang belum terdata juga terus dilakukan oleh Dinas Dukcapil di kelurahan masing-masing. Pemprov DKI Jakarta tengah melakukan pengadaan alat untuk perekaman data e-KTP. Sebab Kemendagri hanya menghibahkan 88 alat untuk Pemprov DKI Jakarta.
PEMBERIAN fisik KTP elektronik (e-KTP) untuk warga Jakarta berjalan lamban. Dari 5,6 juta warga yang telah melakukan perekaman, baru 50 ribu saja
BERITA TERKAIT
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS