Pembobolan ATM Libatkan Pejabat Bank
Senin, 01 Februari 2010 – 17:11 WIB

Pembobolan ATM Libatkan Pejabat Bank
JAKARTA- Mabes Polri telah menahan seorang pejabat bank yang diduga terlibat dalam aksi pembobolan rekening nasabah melalui jaringan ATM. Oknum pejabat bank tersebut diduga kuat berperan membobol rekening nasabah pada bank yang dipimpinnya sendiri.
"Ada seorang pejabat di bank itu terindikasi terlibat. Saat ini sedang ditahan," kata Kabareskrim Mabes Polri, Komjen (Pol) Ito Sumardi di Mabes Polri, Senin (1/2).
Sayangnya, Kabareskrim tak bersedia merinci siapa nama pejabat bank yang telah diamankan itu. Ia hanya menyebutkan bahwa pejabat itu merupakan pimpinan di level manejemen dan terkait dengan kewenangan pembuatan ATM. "Sudah diamankan sejak dua hari lalu" tambahnya.
Ketika ditanya dari bank mana tersangka itu berasal, Ito, juga enggan menyebutkan dengan alasan polri harus menjaga konfidensial bank agar tak menurunkan kepercayaan publik terhadap lembaga keuangan itu.
JAKARTA- Mabes Polri telah menahan seorang pejabat bank yang diduga terlibat dalam aksi pembobolan rekening nasabah melalui jaringan ATM. Oknum pejabat
BERITA TERKAIT
- 5 Berita Terpopuler: Lisa Mariana Dipolisikan Ridwan Kamil, Sejumlah Aset Disita, Fakta Terungkap
- Ancaman Hukuman Oknum TNI AL Pembunuh Juwita Bisa Bertambah
- Perubahan KUHAP Penting, Tetapi Harus Perhatikan Juga Faktor Ini
- Ketua INTI Tangsel Ajak Masyarakat Teladani Semangat Kebangkitan Kristus
- Setiawan Ichlas Disambut Hangat saat Mudik ke Palembang, Lihat Ada Pak Gubernur
- 165 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jabotabek saat Libur Panjang 2025