Pembuat Sekaligus Edarkan Uang Palsu Diringkus

jpnn.com - TULANGBAWANG - Pembuat dan pengedar uang palsu di wilayah Kabupaten Tuba, Lampung, berhasil diringkus polisi. Paisal (30), warga Jl. Lintas Timur, ditangkap jajaran Polsek Banjaragung dan Polres Tuba, kemarin.
Kepada penyidik, tersangka mengaku menjalani pembuatan uang tersebut sejak bulan April 2015 yang lalu. Modusnya, tersangka membuat uang palsu tersebut dengan pecahan Rp 50 ribu dan kemudian ia gunakan sebagai alat tukar di warung-warung.
Kapolsek Banjaragung Kompol Sulpandi mengatakan, selain uang hasil cetakan tersangka menggunakan printer sebanyak Rp3 juta, polisi juga menemukan amunisi aktif sebanyak 15 butir, potongan kertas sisa uang palsu, satu unit printer.
“Dia gunakan uang itu di wilayah Metro dan Tulangbawang ini. Modusnya dia membeli rokok atau kebutuhan lainnya di warung-warung,” ungkapnya.
Penangkapan bermula ketika tersangka usai membeli roko di sebuah warung di Banjar Agung. Pemilik warung yang curiga dengan uang yang diterimanya, langsung melapor ke Polsek Banjaragung.
“Kita cek dan ternyata benar. Kita kembangkan lagi hasilnya ada barang bukti Rp3 juta dan printer serta potongan kertas,” ungkap Kompol Sulpandi, Kamis (13/8).(fei/jpnn)
TULANGBAWANG - Pembuat dan pengedar uang palsu di wilayah Kabupaten Tuba, Lampung, berhasil diringkus polisi. Paisal (30), warga Jl. Lintas Timur,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas
- Farhan Bimbang Tindak Tegas Kusir Delman yang Getok Tarif Tak Wajar di Bandung
- Harga Emas Perhiasan di Baturaja Tembus Rp 11,3 Juta Per Suku