Pembuatan Soal CPNS Diambil Alih Pusat, Ini Alasannya!

Pembuatan Soal CPNS Diambil Alih Pusat, Ini Alasannya!
Pembuatan Soal CPNS Diambil Alih Pusat, Ini Alasannya! JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA -- Daerah mempertanyakan pembuatan soal CPNS yang kini diambilalih pusat. Pengambilalihan ini dianggap sebagai bentuk pengingkaran terhadao hak otonomi daerah.

"Kenapa soal CPNS harus dibuat pusat, akibatnya banyak yang tidak memenuhi passing grade. Kalau daerah yang pegang, lebih terukur hasilnya," protes salah seorang anggota DPRD dari Balikpapan saat audience dengan pejabat Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB), Selasa (19/8).

Menanggapi ini, Kabid Evaluasi dan Pengadaan Aparatur KemenPAN-RB Diah Faraz mengatakan, pusat mengambil alih pembuatan soal CPNS serta pengolahan hasil tes agar lebih menghemat anggaran negara.

Pasalnya, laporan dari Kementerian Keuangan (Kemenkeu) anggaran pengadaan CPNS di daerah dan pusat sangat besar karena masing-masing instansi membuat soal sendiri-sendiri. Itupun standarisasi soalnya tidak terukur.

"Dengan pengambilalihan ini, telah terjadi penghematan anggaran miliaran rupiah ketimbang daerah membuat soal sendiri tanpa ada standarisasi. Ini soalnya yang buat konsorsium perguruan tinggi negeri, sehingga lebih jelas standar kompetensinya," tandasnya. (esy/jpnn)


JAKARTA -- Daerah mempertanyakan pembuatan soal CPNS yang kini diambilalih pusat. Pengambilalihan ini dianggap sebagai bentuk pengingkaran terhadao


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News