Pembukaan Bioskop: Bahagia Bikin Sehat atau Justru Jadi Bahagia Karena Sehat?

Pembukaan Bioskop: Bahagia Bikin Sehat atau Justru Jadi Bahagia Karena Sehat?
Satgas Penanganan Covid-19 tengah mempersiapkan pembukaan bioskop dalam waktu dekat dan protokol kesehatannya. (ANTARA FOTO/M Agung Rajasa)

Risiko penularan yang tinggi di dalam ruangan

Meskipun belakangan Wiku berusaha untuk menjelaskan pernyataannya soal nonton bioskop dan kebahagiaan yang berujung peningkatan imunitas, ia telah banyak dikritisi oleh sejumlah pakar, termasuk pakar kesehatan publik dari Universitas Indonesia, Pandu Riono.

Pandu mengingatkan adanya risiko penularan COVID-19 melalui udara di dalam ruangan, termasuk di dalam bioskop.

External Link: Twit Pandu Riono

 

Potensi penularan melalui udara ini sebelumnya juga telah diakui oleh Gugus Tugas Penanganan COVID-19, yang merujuk pada penelitian badan kesehatan dunia (WHO).

Penelitian WHO menyebutkan penularan berisiko terjadi di dalam ruangan dengan sirkulasi udara yang buruk karena 'microdroplet' atau tetesan cairan dari mulut dan hidup dapat melayang dalam waktu yang lama di udara.

"Pengusaha bioskop harus menjamin sirkulasi udara di dalam gedung itu benar-benar ada udara segar 50 persen yang masuk dan sisanya dikeluarkan. Jadi ada sistem sirkulasi udara yang baik," kata Pandu.

Pembukaan Bioskop: Bahagia Bikin Sehat atau Justru Jadi Bahagia Karena Sehat? Photo: Meski belum ada studi yang menguraikan hubungan antara nonton bioskop dan tingkat kebahagiaan seseorang, ada sebuah penelitian yang menjelaskan hubungan antara kebahagiaan dan kesehatan. (Pinterest)

 

Hubungan antara kebahagiaan dengan imunitas tubuh

Pandu yang akun Twitter-nya pernah diretas karena sering mengkritik cara penanganan COVID-19 di Indonesia, meragukan juga jika menonton bioskop akan meningkatkan daya tahan tubuh terhadap virus corona.

Rencana membuka lagi bioskop di Indonesia saat angka kasus positif COVID-19 masih terus naik telah menuai banyak tanggapan

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News