Pembukaan Bioskop: Bahagia Bikin Sehat atau Justru Jadi Bahagia Karena Sehat?

Risiko penularan yang tinggi di dalam ruangan
Meskipun belakangan Wiku berusaha untuk menjelaskan pernyataannya soal nonton bioskop dan kebahagiaan yang berujung peningkatan imunitas, ia telah banyak dikritisi oleh sejumlah pakar, termasuk pakar kesehatan publik dari Universitas Indonesia, Pandu Riono.
Pandu mengingatkan adanya risiko penularan COVID-19 melalui udara di dalam ruangan, termasuk di dalam bioskop.
External Link: Twit Pandu Riono
Potensi penularan melalui udara ini sebelumnya juga telah diakui oleh Gugus Tugas Penanganan COVID-19, yang merujuk pada penelitian badan kesehatan dunia (WHO).
Penelitian WHO menyebutkan penularan berisiko terjadi di dalam ruangan dengan sirkulasi udara yang buruk karena 'microdroplet' atau tetesan cairan dari mulut dan hidup dapat melayang dalam waktu yang lama di udara.
"Pengusaha bioskop harus menjamin sirkulasi udara di dalam gedung itu benar-benar ada udara segar 50 persen yang masuk dan sisanya dikeluarkan. Jadi ada sistem sirkulasi udara yang baik," kata Pandu.

Hubungan antara kebahagiaan dengan imunitas tubuh
Pandu yang akun Twitter-nya pernah diretas karena sering mengkritik cara penanganan COVID-19 di Indonesia, meragukan juga jika menonton bioskop akan meningkatkan daya tahan tubuh terhadap virus corona.
Rencana membuka lagi bioskop di Indonesia saat angka kasus positif COVID-19 masih terus naik telah menuai banyak tanggapan
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya