Pembukaan PON XX Papua, Jokowi Ikut Main Bola di Lapangan
jpnn.com, JAYAPURA - Opening ceremony atau upacara pembukaan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Stadion Lukas Enembe, Kabupaten Jayapura, Papua, sudah digelar Sabtu (2/10) malam.
Ada aksi unik dari Presiden RI Joko Widodo yang turut bermain bola di rangkaian acara pembukaan.
Pantauan JPNN.com, saat rangkaian acara berjalan, tiba-tiba Presiden RI tersebut beranjak dari kursinya di tribun, dia kemudian turun ke lapangan serta ikut bermain bola dengan empat atlet sepak bola asli Papua.
Berawal dari aksi empat atlet sepak bola asal Papua termasuk bek legenda Papua, Jack Komboy, yang bermain bola di lapangan sebagai rangkaian pembukaan.
Setelah itu, salah satu anak yang mengenakan pakaian adat Papua, kemudian mengajak Presiden untuk ikut bermain bola.
"Bapak presiden, mari sini ikut kita," katanya.
Mendengar ajakan itu, Jokowi kemudian ke lapangan dan ikut bermain bola dengan atlet bola asli Papua tersebut.
Jokowi tampak riang dan senang memainkan si kulit bundar. Aksi menggiring dan mengoper bola dilakukan oleh orang nomor satu di Indonesia tersebut.
Kemeriahan pembukaan PON XX Papua makin terasa dengan Presiden Jokowi yang ikut main bola.
- Yohannis Manansang Berencana Bangun Rumah Sakit Internasional di Sentani
- Haaland Puji Guardiola: Dia Manager Terbaik di Dunia
- Dukungan Anies untuk Pram-Rano Bakal Berdampak Signifikan
- Mantan Bupati Ini Ditangkap Polisi terkait Pencabulan Anak
- Agung Sebut Pilkada Jateng Jadi Ajang Pertarungan Efek Jokowi vs Megawati
- Jelang Natal & Tahun Baru, Senator Manaray Bersama Kemenhub Sepakat Awasi Harga Tiket ke Papua