Pembukaan Turnamen Tarkam Kemenpora 2023 di Kupang Berlangsung Meriah
jpnn.com, JAKARTA - Pembukaan turnamen antarkampung (Tarkam) Kemenpora 2023 di Kupang, Nusa Tenggara Timur, Kamis (14/9/2023) berlangsung meriah.
Tarian Flobamora yang dibawakan siswa-siswi SMK Reformasi dan senam SKJ menjadi pembuka Tarkam Kemenpora 2023 di GOR Komitmen Desa Noelbaki Kecamatan Kupang Tengah Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur.
Bupati Kupang, Korinus Masneno dalam sambutannya menyambut baik turnamen Kemenpora 2023 yang menjadi wadah pencarian bibit olahraga di daerahnya.
“Kejuaraan Tarkam Kemenpora 2023 diharapkan menjadi wadah bagi anak anak muda di seluruh wilayah Indonesia khususnya di kabupaten Kupang untuk bisa berkompetisi di berbagai cabang olahraga. Serta memunculkan bibit bibit atlet masa depan,” ungkap pria kelahiran 21 Juni 1959 itu.
Staf ahli Menteri Bidang Analisis Kebijakan Ahli Utama Kemenpora, Dr. Wisler Manalu menambahkan bahwa turnamen Tarkam digelar untuk membantu pencarian bibit-bibit atlet potensial.
Untuk itu pihaknya berharap Kemenpora bisa bersinergi dengan pemerintah daerah melalui Disorda, IGORNAS, KONI, serta lembaga pembina olahraga lainnya mulai dari tingkat terkecil yakni desa/kelurahan, kecamatan yang bermuara pada pembinaan di tingkat Kabupaten/Kota.
“Kejuaraan Tarkam Kemenpora 2023 ini menjadi ajang untuk merekatkan masyarakat menjadi lebih guyub melalui kegiatan olahraga serta pula sebagai sarana menjaring potensi-potensi olahraga daerah,” tambah Wisler Manalu.
Kejuaraan Tarkam Kemenpora 2023 di Nusa Tenggara Timur diikuti 18 kecamatan meliputi Fatuleu Barat, Fatuleu, Amabi Oefeto timur, Amabi Oefeto, Taebenu, Kupang Timur, Kupang Barat, Kupang Tengah, Amfoang Barat Laut, dan Amfoang Selatan.
Pembukaan turnamen antarkampung (Tarkam) Kemenpora 2023 di Kupang, Nusa Tenggara Timur, Kamis (14/9/2023) berlangsung meriah
- HSP 2024, Menpora Dito Sebut Kemenpora Siap Sebagai Orkestrator Implementasi Perpres No 43 Tahun 2022
- Rayakan Hari Sumpah Pemuda, Kemenpora Hadirkan Armada Hingga El Rumi
- Hari Sumpah Pemuda, Menpora Dito Ajak Anak-Anak Muda Bergerak Bersama Demi Indonesia Raya
- Badminton Tournament 2024 Selesai Digelar, Asrorun Ni'am: Semoga Menumbuhkan Semangat Kolaborasi
- Tim Bulu Tangkis Kemenpora Tembus Semifinal Badminton Tournament 2024
- LPDUK dan PERBASI Sepakat Kembangkan Industri Basket 3x3