Pembunuh Sadis Pria Tunarungu Masih Misterius

jpnn.com - MUARA TEWEH – Kepolisian masih kesulitan mengungkap identitas pembunuh Epah bin Imang (45). Kurangnya saksi menyebabkan sulitnya mengungkap kasus tewasnya warga penderita tunarungu ini yang berdomisili di Desa Muara Bakah RT 01 Kecamatan Lahei, Kabupaten Barito Utara, Kalteng.
Meski begitu Polsek Lahei terus menyelidiki kasus ini. Hal itu disampaikan Kapolsek Lahei Iptu Jery Nainggolan, Minggu (8/2). Menurut Kapolsek, pihaknya masih melakukan penyelidikan kasus Epah, yang ditemukan tewas dengan luka sayatan mengangga di leher, di rumahnya.
“Saat ini kita masih mengumpulkan bukti dan meminta keterangan saksi,” ucapnya dilansir Kalteng Pos (Grup JPNN.com).
Doa sendiri belum bisa memastikan kasus menimpa korban, apakah terkait perampokan atau pembunuhan berencana.
"Kami masih lidik dan memintai keterangan dari beberapa saksi. Kami minta doa seluruh masyarakat,” jelasnya.
Kabar Epah bin Imang digorok membuat geger warga Lahei. Tersirat kabar, korban diduga dibunuh, namun pihak berwajib belum bisa memastikan. Korban pertama kali ditemukan saudaranya di dalam rumahnya sendiri, dengan kondisi bersimbah darah serta luka mengangga di leher bekas gorokan senjata tajam. Keluarga curiga, pasalnya korban tidak terlihat sehari sebelum kejadian.(dad/jpnn)
MUARA TEWEH – Kepolisian masih kesulitan mengungkap identitas pembunuh Epah bin Imang (45). Kurangnya saksi menyebabkan sulitnya mengungkap
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Anggaran THR PNS & PPPK Rp 35 Miliar Sudah Disiapkan, Pencairan Tunggu Juknis Pusat
- Pemkab Cirebon Menyiapkan Rp 43 Miliar untuk Pembayaran Gaji PPPK
- Irjen Hadi Gunawan: Di NTB Tidak Boleh Ada Geng Motor
- Raimel Jesaja Pernah Selamatkan Uang Negara Rp 45 Miliar di Sultra
- Kondisi Bangunan SDN 200 Palembang Memprihatinkan, Lihat!
- Polresta Bandung Periksa Persiapan Angkutan Mudik, Dari Urine Sopir Hingga Telolet