Pembunuh Sadis Suami Istri di Perkebunan Tebu Belum Terungkap, Polda Sumut Turun Buru Pelaku
jpnn.com, MEDAN - Polisi masih terus menyelidiki motif pembunuhan sadis pasangan suami istri yang jasadnya ditemukan di Perkebunan Tebu, Kelurahan Tunggurono, Binjai Timur, Senin (22/2).
Polres Binjai hingga saat ini masih bekerja untuk mengungkap siapa pelaku pembunuhan sadis itu.
“Anggota Satreskrim masih bekerja,” kata Kasubbag Humas Polres Binjai, AKP Siswanto Ginting saat dimintai keterangannya, Selasa (23/2).
Menurut Siswanto, Satreskrim Polres Binjai sudah membentuk tim untuk mengungkap kasus sadis tersebut.
“Jatanras dari Reskrimum Polda Sumut juga bantu kami untuk mengungkap kasus ini,” sambung mantan Kanit Intelkam Polres Binjai ini.
Dia juga memohon doa agar Polres Binjai dapat mengungkap kasus tersebut. “Biarkan dahulu anggota Reskrim kerja. Saat ini masih dalam penyelidikan,” tambah dia.
Sementara, peristiwa temuan pasutri yang ditemukan tak bernyawa diduga dibegal. Kasus itu sempat menjadi perbincangan di media sosial.
Bukan karena penemuan jasadnya, melainkan, ada kehilangan tiga sepedamotor di TKP Perkebunan Tebu, Kelurahan Tunggurono, Binjai Timur.
Polisi masih terus menyelidiki motif pembunuhan pasangan sadis suami istri yang jasadnya ditemukan di Perkebunan Tebu, Kelurahan Tunggurono, Binjai Timur, Senin (22/2).
- Sahroni Menduga Ada Persekongkolan terkait Suap Vonis Bebas Ronald Tannur di PN Surabaya
- Ijeck Curiga Pelemparan Batu ke Mobil Bobby Nasution Pascadebat Direncanakan
- Legislator PDIP Dapil Sumut Kompak Bergerak Menangkan Edy-Hasan
- Sakit Hati Motif FF Bunuh Wanita yang Ditemukan Tanpa Kepala di Jakut
- Keluarga Wanita Tanpa Kepala Ungkap Aktivitas Korban Sebelum Dikabarkan Tewas
- 2 Oknum Polisi Tutupi Pembunuhan Wanita di Karo, Sahroni: Ini Sangat Melenceng