Pembunuhan Ibu Muda-Anak Diculik, Polisi Sudah Tahu Pelakunya
Jumat, 17 Februari 2023 – 13:15 WIB

Tempat kejadian perkara pembunuhan terhadap ibu muda penjual ayam goreng tepung di Desa Suka Indah, Kecamatan Sukakarya, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Kamis (16/2/2023). ANTARA/Pradita Kurniawan Syah
Sebelumnya diberitakan seorang wanita berinisial MIM (29) ditemukan tewas pada Kamis (16/2) diduga dibunuh di sebuah lapak tempatnya berjualan di Desa Suka Indah, Sukakarya, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat.
Korban yang merupakan penjual ayam goreng tepung ditemukan tewas dengan luka bekas pukulan benda tumpul di bagian kiri wajah dan di bagian belakang kepala.
Suami korban menemukan jasad istrinya yang telah tergeletak sekitar pukul 14.00 WIB saat akan menjemput korban.
Dari tempat kejadian perkara (TKP) ditemukan sebuah tabung gas tiga kilogram disamping jasad korban.
Diduga tabung gas itu digunakan pelaku untuk menghabisi korban karena terdapat bercak darah di tabung gas tersebut. (antara/jpnn)
Polisi telah mengantongi identitas pelaku pembunuhan ibu muda berinisial MIM (29). Pelaku juga menculik anak korban.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
BERITA TERKAIT
- Klarifikasi Polda Jateng soal Intimidasi Ibu Korban di Kasus Brigadir AK
- Bebaskan WN India Tersangka Penggelapan, Polisi Rusak Iklim Investasi & Abaikan Asta Cita Prabowo
- Ditpamobvit Polda Metro Jaya Bersama SHW Center Berbagi Takjil Bulan Ramadan
- Kronologi Brigadir AK Diduga Cekik Bayi 2 Bulan, Ibu Korban Tuntut Keadilan
- Kapolda Metro Abaikan Laporan Perusahaan Saudi soal RJ WN India di Kasus Penggelapan
- Brigadir AK, Polisi Diduga Pembunuh Bayi di Semarang Diperiksa Polda Jateng