Pembunuhan Janda Cantik, Polisi Simpulkan 3 Orang
jpnn.com - PALANGKA RAYA – Polres Palangka Raya, Kalimantan Tengah terus melakukan penyelidikan terhadap pembunuhan janda cantik, Rahmawati alias Iyank (25) di Jalan G Obos Induk, Minggu (4/1) lalu. Sudah dua pekan, pelakunya belum ditangkap.
Namun, penyelidikan yang dilakukan polisi sudah menemui titik terang. Berdasarkan keterangan yang dikumpulkan, bisa disimpulkan bahwa janda cantik pemilik Yank Ponsel itu dibunuh oleh tiga orang.
Kasat Reskim Polres Palangka Raya, AKP M Ali Akbar mengungkapkan, dari hasil penyelidikan yang dilakukan dan informasi yang dikumpulkan sejauh ini, pelaku pembunuhan diduga dilakukan oleh tiga orang.
Salah seorang pelaku diketahui masih berada di Kota Palangka Raya. Untuk itu, jajaran kepolisian terus melakukan penyelidikan dan pengembangan untuk menangkap pelaku tersebut.
"Penyidik sudah melakukan pemeriksaan secara intensif terhadap salah seorang pelaku yang dicurigai sebagai pembunuh Iyank serta membawa kabur motor Honda Beat warna hijau dengan Nopol KH 3556 TO. Tapi, pelaku yang dicurigai tidak mengakui perbuatan tersebut serta mengelak dengan membawa motor korban," ucap Ali seperti yang dilansir Kalteng Pos (Grup JPNN.com). (iha/kam/awa/jpnn)
PALANGKA RAYA – Polres Palangka Raya, Kalimantan Tengah terus melakukan penyelidikan terhadap pembunuhan janda cantik, Rahmawati alias Iyank
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Terbit SE agar Honorer Benar-benar Habis setelah Seleksi PPPK 2024
- Aliansi Mahasiswa di Batam Laporkan Amsakar Achmad ke Bareskrim Polri, Ini Masalahnya
- Simulasi Makananan Bergizi Berjalan di Banyuasin, Cek Daftar Menu Sehat
- Nilawati Dianiaya Rekan Sesama Pedagang yang Tak Terima Ditegur, Begini Kejadiannya
- Momen Wakapolda Riau Brigjen K Rahmadi Turun ke SD Dukung Program Makan Bergizi Gratis
- SKD CPNS Pemko Pekanbaru, 296 Pelamar Dinyatakan tidak Lulus, Ini Sebabnya