Pemda Berharap Anggaran Pengembangan Destinasi Prioritas Danau Toba Segera Dikucurkan
jpnn.com, KARO - Pemkab Karo berharap Kemenko Kemaritiman segera mengucurkan anggaran jangka pendek untuk pengembangan destinasi prioritas Danau Toba.
Apalagi, pada Agustus 2019 ini, Presiden Joko Widodo akan melakukan kunjungan kerja ke 8 daerah se-kawasan Danau Toba.
Menurut Bupati Karo Terkelin Brahmana SH, khusus untuk Kabupaten Karo ada 4 cluster yang sudah diusulkan anggarannya ke Kemenkokemaritiman.
BACA JUGA: Keramba Jaring Apung Bisa Hambat Status Danau Toba sebagai Warisan Geologi
Cluster ini meliputi Bukit Gundaling, Air Terjun Sipiso-piso, Bukit Gajah Bobok dan Desa Wisata Dokan.
Apalagi rencana rute perjalanan Presiden Jokowi mengunjungi cluster Air Terjun Sipiso-piso. Pada prinsipnya, Pemkab Karo siap melakukan pembenahan.
“Harapan kami dana tersebut segera dikucurkan agar apa yang perlu dibenahi segera kita benahi, sebelum Presiden RI datang, objek wisata yang ditinjau akan menjadi lebih menarik lagi,” kata Terkelin.
Dipaparkannya, sesuai usulan, ada 5 item di cluster Air Terjun Sipiso-piso yang butuh pembenahan. Diantaranya pengembangan jalur pesdestrian kayu artistik, viewing point, revitalisasi kedai kopi, revitalisasi kios pedagang dan revitalisasi restoran.
Pemkab Karo berharap Kemenko Kemaritiman segera mengucurkan anggaran jangka pendek untuk pengembangan destinasi prioritas Danau Toba.
- Kepala Daerah Hasil Pilkada 2024 di Kawasan Danau Toba Harus Mampu Kembangkan Pariwisata dan Pertanian
- Film 'Tulang Belulang Tulang' Siap Tayang di Bioskop
- Sediakan Transportasi Gratis bagi Atlet, Kadishub: PON XXI Harus Dongkrak Pariwisata Sumut
- Katolik Kristen
- AirAsia Move Mega Sale Bagikan 4 Rekomendasi Destinasi Termegah di Asia Tenggara
- Minibus yang Jatuh ke Danau Toba Ditemukan di Kedalaman 15 Meter