Pemda Dinilai Tak Dukung Program Surplus Beras
Selasa, 22 Maret 2011 – 17:50 WIB

Pemda Dinilai Tak Dukung Program Surplus Beras
JAKARTA--Pemerintah provinsi dan kabupaten/kota dinilai tidak serius mendukung program surplus beras 10 juta ton pada 2015. Ini dilihat dari belum optimalnya pemda dalam menyediakan perluasan areal untuk sawah.
"Respon dan komunikasi aparatur di provinsi, kabupaten/kota (Dinas Pertanian dan PU, red) belum optimal. Padahal amanat presiden agar pada 2015 ada surplus beras 10 juta ton akan tercapai bila luasan areal sawah di daerah-daerah bertambah," ungkap Dirjen Sarana dan Prasarana Pertanian Kementerian Pertanian (Kementan) Gatot Irianto dalam rapat dengar pendapat dengan Komisi V DPR RI di Senayan, Selasa (22/3).
Kendala lain yang ditemui Kementan mewujudkan surplus beras itu adalah belum maksimalnya dukungan infrastruktur Sumber Daya Air (SDA) dalam perluasan areal. Disamping kerusakan irigasi tersier yang lebih besar dibanding rehabilitasi.
"Kalau tidak ada dukungan pemda maupun SDA, kami pesimis surplus 10 juta ton beras pada 2015 itu sulit dicapai," ujarnya.
JAKARTA--Pemerintah provinsi dan kabupaten/kota dinilai tidak serius mendukung program surplus beras 10 juta ton pada 2015. Ini dilihat dari belum
BERITA TERKAIT
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang