Pemda Juga Harus Redistribusi Pegawai
Tak Satu pun Usulan Kebutuhan Pegawai yang Lengkap
Senin, 13 Februari 2012 – 19:27 WIB

Pemda Juga Harus Redistribusi Pegawai
JAKARTA--Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Azwar Abubakar mengatakan, seluruh usulan kebutuhan pegawai yang masuk tidak lengkap. Ada yang hanya mencantumkan usulan plus analisis beban kerja (ABK). Ada juga yang usulan plus analisis jabatan (Anjab). Padahal persyaratan pengadaan CPNS sesuai mandat moratorium harus lengkap semuanya. "Kalau dibiarkan terus, penataan pegawai akan semakin lama. Makanya kami menjemput bola," ujarnya.
"Bagaimana bisa diproses, kalau usulannya tidak lengkap begitu," kata menteri asal Partai Amanat Nasional (PAN) ini dalam rapat kerja dengan Komisi II DPR RI, di Senayan, Senin (13/2).
Dia membeber data, hingga 31 Desember 2011 hanya ada 17 dari 76 instansi pemerintah pusat yang melaporkan kebutuhan pegawai berdasarkan ABK. Sedangkan pemerintah daerah, dari 524 provinsi/kabupaten/kota, baru 46 yang melaporkan perhitungan kebutuhan pegawai berdasarkan Anjab.
Baca Juga:
JAKARTA--Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Azwar Abubakar mengatakan, seluruh usulan kebutuhan pegawai yang
BERITA TERKAIT
- Bea Cukai Sita Rokok Ilegal Sebanyak Ini Lewat 3 Operasi Penindakan Beruntun di Semarang
- Laskar Merah Putih Ajak Masyarakat Dukung Kejagung Berantas Korupsi
- Legislator Minta Kemenbud Beri Solusi terkait Pemecatan Pegawai Penggiat Budaya
- Wakasal Sematkan Tanda Kehormatan Bintang Jalasena Utama Kepada Menhan dan Kepala BIN
- Analisis Reza soal Kejahatan AKBP Fajar Pemangsa Anak-Anak
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Gembira, Ada SK yang Disiapkan untuk Honorer Lulus PPPK 2024, Menyala!