Pemda Masih Boleh Dirikan RSBI
Senin, 13 Juni 2011 – 20:02 WIB

Pemda Masih Boleh Dirikan RSBI
JAKARTA—Seluruh pemerintah daerah kabupaten/kota masih diperbolehkan mendirikan sekolah berstatus Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI). Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan (balitbang) Kemdiknas, Mansyur Ramli mengatakan, hal ini lantaran pemerintah belum mencabut aturan mengenai RSBI. Mansyur mengaku bahwa usulan perubahan aturan itu hingga kini masih dalam tahap penyempurnaan. Masukkan-masukan masih diterima agar begitu diterbitkan, tidak ada lagi polemik. "Pak Menteri sendiri berharap pas keluar aturan baru tidak timbulkan polemik dan diterima masyarakat," tuturnya.
“Balitbang memang sudah mengusulkan agar pendirian RSBI itu dihentikan sementara sembari menunggu terbitnya aturan atau kebijakan RSBI yang baru. Akan tetapi, hingga saat ini Mendiknas belum mengeluarkan aturan yang baru. Sehingga aturan RSBI yang tersebut masih berlaku,” ungkap Mansyur ketika dihubungi melalui telepon selularnya di Jakarta, Senin (13/6).
Baca Juga:
Aturan dimaksud adalah PP No.17 Tahun 2010 tentang penyelenggaraan pendidikan dan Permendiknas Nomor 78 tahun 2009 tentang penyelenggaraan Sekolah Bertaraf Internasional (SBI). “Selama kebijakan baru mengenai RSBI belum keluar, maka daerah masih bisa membuka sekolah jenis tersebut,” ujarnya.
Baca Juga:
JAKARTA—Seluruh pemerintah daerah kabupaten/kota masih diperbolehkan mendirikan sekolah berstatus Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI).
BERITA TERKAIT
- Sekolah Cahaya Rancamaya Wakili Jabar di Program SMA Unggul Garuda Transformasi 2025
- Usaha Felicia Putri Diterima Kuliah di Harvard University Bisa Dicontoh
- Prodi Manajemen dan Informatika Bahas Cara Membangun Ekosistem Digital HR yang Aman
- Soal Penjurusan di SMA, Mendikdasmen: Arahan Presiden Agar Dikaji Lebih Dalam
- Ratusan Siswa SLTAK Penabur Jakarta Berlaga di Science Project Challenge 2025
- EF Kids & Teens Kini Menjadi English 1, Wajah Baru Pendidikan Bahasa Inggris