Pemda Segera Usul Formasi PPPK 2024 untuk Guru Honorer & Tendik, Penuh Waktu!
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Solidaritas Nasional Wiyatabakti Indonesia (SNWI) Provinsi Riau Eko Wibowo mendesak kepada daerah untuk segera mengusulkan formasi PPPK 2024.
Formasi PPPK 2024 harus mengakomodasi guru honorer dan tenaga kependidikan (tendik).
Ekowi, sapaan akrabnya, menilai komitmen pemerintah pusat sudah ditunjukkan dengan berbagai kebijakannya yang berpihak kepada honorer.
Dia mengatakan yang masih menjadi masalah adalah komitmen pemerintah daerah. Dia menilai masih setengah hati.
"Kemendikbudristek dan Bapak MenPAN-RB Azwar Anas konsisten menyelesaikan masalah guru honorer dan tendik se-Indonesia umumnya, khususnya Riau," terangnya kepada JPNN.com, Senin (25/12).
SNWI berharap para kepala daerah se-Riau untuk segera mengusulkan formasi ASN PPPK 2024 untuk guru serta tendik.
Semua honorer harus sudah berubah status menjadi ASN PPPK pada 2024.
Jangan ada lagi honorer yang tersisa sebagaimana amanat UU Nomor 20 Tahun 2023 tentang ASN.
Pemda harus segera mengusulkan formasi PPPK 2024 untuk guru honorer & tendik, penuh waktu!
- Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Kabar Gembira untuk Pendamping PKH
- Seluruh Honorer Database BKN & Tercecer Jadi Peserta Seleksi PPPK 2024, Suket Tak Masalah
- Jumlah Honorer Ikut PPPK 2024 Tahap 2 Lebih Banyak Dibanding Gelombang 1
- Andri Berharap Supriyani Guru Honorer Lulus PPPK 2024, Tes Sebelum Sidang Putusan
- 5 Berita Terpopuler: Siap-Siap Perubahan Penempatan Guru PPPK, Ada yang Menolak, Ternyata
- Ronny Bicara Putusan MK, Anggota TNI & Polri Kena Pidana Kalau Tak Netral