Pemda Tak Becus Urus Transmigran
Senin, 26 November 2012 – 17:36 WIB
JAKARTA--Kurang maksimalnya pencapaian target di bidang transmigrasi disebabkan karena lemahnya koordinasi yang dilakukan oleh pemerintah daerah (pemda). Padahal, untuk menangani semua kendala di bidang transmigrasi harus membutuhkan dukungan dan koordinasi dari pemda dan aparat terkait.
"Koordinasi antarpemda masih lemah. Hal yang paling utama dibutuhkan adalah dukungan dan koordinasi dari aparat terkait. Baik pemerintah daerah penempatan, pemda penerima, Kementerian Pekerjaan Umum, Badan Pertanahan Nasional, masyarakat dan swasta," terang Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Menakertrans) Muhaimin Iskandar usai Rapat Koordinasi Nasional Pembangunan Kawasan Transmigrasi tahun 2012 di Jakarta, Senin (26/11).
Dijelaskan, keberhasilan pembangunan kawasan transmigrasi itu pada dasarnya sangat erat berkaitan dengan koordinasi, sinkronisasi, dan integrasi program dan dukungan dari semua pihak. "Kalau semua itu tidak berjalan, pastinya tidak akan menuai hasil yang optimal," katanya.
Muhaimin menambahkan, penyelenggaraan transmigrasi merupakan salah satu solusi alternatif dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat di daerah, khususnya daerah tertinggal, perbatasan dan pasca konflik.
JAKARTA--Kurang maksimalnya pencapaian target di bidang transmigrasi disebabkan karena lemahnya koordinasi yang dilakukan oleh pemerintah daerah
BERITA TERKAIT
- Forum Pemred SMSI Gelar Diskusi Membedah Solusi Kemacetan yang Merugikan Masyarakat
- Kadin Munaslub Sebut Prabowo Akan Hadir di Rapimnas, Begini Tanggapan Kubu Arsjad
- Ketua PP PMKRI Soroti Dua Isu Penting Saat Bertemu Menteri Komdigi RI
- Renovasi Rumah di Menteng Tetap Jalan Meski Tebang Pohon Tanpa Izin
- Terbukti Bersalah, Kusumayati Dihukum 14 Bulan Penjara
- Partisipasi Kelompok Rentan dalam Demokrasi Belum Optimal, Setara Institute Gelar Workshop di Sulsel