Pemda yang Mengusulkan Formasi PPPK 2022 Makin Banyak, Bu Heti: Sumpah, Serasa Mimpi

jpnn.com, JAKARTA - Ketum Forum Guru Honorer Negeri Lulus Passing Grade Seluruh Indonesia (FGHNLPSI) Heti Kustrianingsih mengaku lega, setelah dia menerima laporan dari guru honorer di daerah bahwa pemda menambah usulan formasi dari kuota awal.
"Sumpah, serasa mimpi saja ketika menerima laporan kawan-kawan dari daerah," kata Heti kepada JPNN.com, Kamis (30/6).
Dia menyebutkan sejak gebrakan awal pendekatan dengan para pejabat Pemkot Cilegon dan DPRD Provinsi Banten, langkah tersebut diikuti oleh pengurus FGHNLPSI daerah lain dan hasilnya pun sangat memuaskan.
Heti mengungkapkan sudah lebih dari 10 daerah yang akhirnya mengajukan tambahan usulan formasi PPPK 2022.
Terbaru, Kabupaten Banyumas yang menyiapkan 1.967 formasi, dari sebelumnya hanya 50.
"Ini capaian yang luar biasa. Daerah-daerah yang awalnya hanya mengusulkan sedikit, setelah didekati teman-teman guru honorer lulus PG, akhirnya menambahkan usulan formasi," terang Heti.
Menurutnya, pendekatan kepada pemda harus digencarkan. Sebab, pemda merupakan penentu, sedangkan pemerintah pusat hanya menyiapkan kuota nasional.
Tanpa usulan pemda, kata Heti, kuota PPPK guru yang disiapkan Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) sebanyak 758 ribuan itu akan mubazir.
Pentolan guru lulus PG makin gencar mendekati pemda. Hasil, usulan formasi PPPK 2022 dari pemda bertambah
- 5 Berita Terpopuler: Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar, 6 Fakta Terungkap, Komitmen Tegas
- Guru Sekolah Rakyat dari PNS & PPPK, Diusulkan Kepala Daerah
- Seleksi PPPK Tahap 2 Daerah Ini Bulan Depan, 904 Honorer Memperebutkan 103 Sisa Formasi
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Baik, Honorer Silakan Mempersiapkan Diri, Jadwal Tes PPPK Sudah Keluar?
- Jadwal Tes PPPK Tahap 2 Tidak Serentak, Kapan Bisa Cetak Kartu Ujian? Tenang ya
- Sebegini Jumlah Honorer yang Bertarung di Tes PPPK Tahap 2, Ketat