Pemenang Wimbledon Kantongi Hadiah Rp 35 Miliar

jpnn.com - LONDON- Kocek para pemenang Grand Slam seri Wimbledon 2015 benar-benar bakal gendut. Pasalnya, panitia pelaksana memutuskan bakal menaikkan hadiah untuk turnamen tertua di dunia itu.
Laman Sky Tennis menulis, para pemenang Wimbledon musim ini bakal mendapatkan hadiah sebesar 1,88 juta Poundsterling atau sekitar Rp 35 miliar (Poundsterling= Rp 19.000).
“Tanpa petenis terbaik di dunia, kami tak akan bisa memiliki turnamen terbaik di dunia. Kami sadar, petenis adalah esensi utama dari kejuaraan ini,” terang CEO turnamen Philip Brook di laman BBC.
Di sisi lain, total hadiah untuk musim ini meningkat menjadi 26,75 juta Poundsterling atau sekitar Rp 503 miliar. Ini merupakan kali keempat secara beruntun Grand Slam Wimbledon menaikkan total hadiah.
“Level hadiah dalam turnamen ini bisa diterima. Jadi, kami merasa ini merupakan hal yang penting bahwa kami harus merefleksikan apa yang kami bayar untuk pemain,” tegas Brook. (jos/jpnn)
LONDON- Kocek para pemenang Grand Slam seri Wimbledon 2015 benar-benar bakal gendut. Pasalnya, panitia pelaksana memutuskan bakal menaikkan hadiah
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri