Pemerataan Infrastruktur Digital Jokowi Lahirkan Generasi Muda Berkompeten

jpnn.com, BENGKULU - Keberhasilan Presiden Jokowi mendorong pemerataan infrastruktur digital diakui membawa banyak manfaat.
Anggota DPD RI asal Bengkulu, Akhmad Kanedi mengatakan kualitas anak-anak muda di daerahnya terus mengalami peningkatan berkat infrastruktur digital yang memadai.
Kanedi mengatakan langkah Jokowi yang mengebut pembangunan infrastruktur digital sudah sangat tepat. Mengingat, distrupsi digital yang berjalan sangat cepat.
“Perubahan signifikan terjadi di Bengkulu. Sekarang ini banyak dibangun infrastruktur digital. Dengan adanya digitalisasi, era yang banyak digeluti oleh para pemuda yang dapat melahirkan generasi yang berkompeten. Sehingga banyak anak muda yg sukses,” ujar Kanedi dalam seminar di Universitas Bengkulu.
Terbangunnya infrastruktur digital di era Jokowi juga ikut mendorong pembangunan SDM di daerah.
Menurut Kanedi di era kepemimpinan Jokowi yang hampir memasuki tahun kedelepan itu, pembangunan SDM bangsa terus diprioritaskan.
Kebijakan-kebijakan seperti Merdeka Belajar dan Kampus Merdeka merupakan bukti keseriusan Jokowi dalam membangun SDM generasi muda Indonesia.
Langkah Jokowi merealisasikan anak muda yang unggul dan berdaya saing dinilai sudah berada di jalur yang tepat.
Komitmen pemerintah membangun SDM generasi muda kalau saya lihat secara jujur Pak Jokowi sudah on the track. Perlu kita dorong.
- Ini Tujuan Bea Cukai Kenalkan Peran dan Fungsinya Kepada Murid TK hingga SMK
- Lemkapi Minta Pertemuan Sespimmen dengan Jokowi Tak Dipolitisasi
- Sinarmas Investama Ajak Generasi Muda Melek Investasi Digital
- Menteri Kabinet Merah Putih Temui Jokowi, Ketua DPR Merespons Begini
- Peserta Sespimmen Menghadap Jokowi, Pengamat Singgung Dugaan Keterlibatan Polisi Pada Pilpres 2024
- Muncul Usulan Copot Menteri Terafiliasi Jokowi, Legislator PDIP: Berarti Ada Masalah