Pemeriksaan Harta Tak Ada Gunanya
Rabu, 30 Januari 2013 – 08:09 WIB

Pemeriksaan Harta Tak Ada Gunanya
Dari hasil verifikasi, diketahui harga Gus Irawan Rp34,9 miliar. Sedang harga Effendi mencapai Rp57,7 miliar. Padahal, data harta Effendi yang dicantumkan di LHKPN dan diserahkan KPK pada 20 November 2012 lalu hanya berkisar Rp16,8 Miliar. Dengan demikian terdapat selisih yang mencapai Rp40,9 miliar.
Uchok mengaku tidak berani menilai wajar atau tidak jumlah harta kedua cagub Sumut itu. Alasannya ya itu tadi, baik si cagub maupun KPK, sama sekali tidak membeberkan dari mana sumber harta itu.
"KPK tidak serius. Kalau cuman angka-angka yang dipublikasikan, tidak jelas sumbernya, itu hanya membuat publik gemes," ujar Uchok. Mestinya dibeber secara detil. Jika sumber harta dari gaji, harus disebutkan berapa gaji bulanannya. Jika punya usaha, harus disebutkan apa usahanya dan berapa pendapatan per bulannya dari usaha itu.
Diterangkan Uchok, pemeriksaan harta para cagub-cawagub itu sebenarnya bisa menjadi bagian menyeleksi calon pemimpin, mana yang korup dan mana yang tidak. Hal itu bisa diketahui jika sumber hartanya juga bisa diketahui. "Kalau sumber hartanya tak diketahui, ya sulit membedakan mana yang berjiwa penyamun dan mana yang bersih," cetusnya.
JAKARTA - Langkah Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan verifikasi data Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) para cagub-cawagub
BERITA TERKAIT
- Soal Ganti Wapres, PSI Minta Para Purnawirawan Hormati Kedaulatan Rakyat
- Hasil PSU Pilkada Siak Digugat, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
- Ketum Golkar soal Pilkada Siak 2024: Perempuan Muda Menang 2 Kali, Luar Biasa, Wajib Dikawal
- SCL Taktika Paparkan Hasil Quick Count Aulia-Rendi
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI
- Bawaslu Sebut PSU Pilkada Serang Berjalan Lancar Meski Ada OTT Pelaku Politik Uang