Pemerintah Ajak Masyarakat Ikut Kampanyekan Prokes Agar Pariwisata Bangkit

jpnn.com, JAKARTA - Pemerintah meyakini sektor pariwisata akan kembali bergeliat apabila masyarakat turut berkontribusi di dalamnya.
Salah satunya ialah menerapkan sekaligus mengampanyekan protokol kesehatan.
"Pemerintah tidak bisa sendiri, masyarakat harus turun untuk mengampanyekan prokes agar sektor pariwisata bangkit," kata Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno dalam diskusi bertajuk Sektor Pariwisata Bersiap Bangkit, Prokes Covid-19 Tetap Diterapkan, yang diselenggarakan BNPB, Rabu (29/9).
Menurut Sandi, 34 juta pekerja Indonesia mencari nafkah di sektor pariwisata. Karena itu, pemerintah juga berupaya menggeliatkan kembali sektor tersebut.
"Karena sudah lebih dari 2 juta yang betul-berul memprihatinkan di satu tahun enam bulan terakhir,” kata Sandi.
Politikus Gerindra itu juga menilai saat ini penanganan Covid-19 di Indonesia berangsur membaik. Dia optimistis hal tersebut akan berkontribusi kepada sektor pariwisata.
"Rumus pariwisata untuk bangkit itu adalah penanganan Covid-19,” jelas dia.(tan/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Pemerintah meyakini sektor pariwisata akan kembali bergeliat apabila masyarakat turut berkontribusi di dalamnya. Pemerintah mengungkap data tenaga kerja pariwisata yang terdampak.
Redaktur : Yessy
Reporter : Fathan Sinaga
- Xerana Resort Siap Dibangun di Pantai Pengantap, Investasi Capai Rp3 Triliun
- PIK Perlu Dukungan Integrasi Transportasi-Promosi untuk Menawarkan Pariwisata Urban
- BNI Indonesia’s Horse Racing 2025 Bakal Segera Digelar, Buruan Beli Tiketnya!
- Kota Lama Jadi Primadona, Libur Lebaran 2025 Dongkrak Wisata Semarang
- Kehadiran Dermaga PIK Mengangkat Potensi Pertumbuhan Wisata Bahari Jakarta
- Ambil Alih 99% Saham CKBD, CBDK Hadirkan Hotel Bintang 5 di Kawasan NICE