Pemerintah Ajukan Wakil di Freeport
Sabtu, 05 Juni 2010 – 12:42 WIB
JAKARTA - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sudah mengajukan nama calon komisaris yang akan mewakili pemerintah di PT Feeport Indonesia. Rencananya hal ini akan diputuskan dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) Freeport pada 9 Juni mendatang. "Namanya sudah diajukan ke Freeport. Hanya saya masih belum bisa sampaikan siapa orangnya," ujar Deputi Menteri BUMN Bidang Pertambangan Industri Strategis, Energi dan Telekomunikasi (PISET), Kementerian BUMN, Sahala Lumban Gaol di Jakarta. Sementara itu, Manajer Komunikasi Perusahaan Freeport, Budiman Moerdijat membenarkan mengenai rencana diselenggarakannya RUPS pada tanggal 9 Juni mendatang. Namun, Budiman mengaku dirinya masih belum mengetahui apa saja agenda dalam rapat tersebut.
Menurut Sahala, rencananya nama tersebut secara resmi akan dibahas dan diputuskan di RUPS PTFI pada tanggal 9 Juni 2010. "Jadi saya belum bisa ngomong. Nanti takutnya saya sudah sampaikan siapa orangnya, ternyata nanti malah berubah," ungkapnya.
Baca Juga:
Senada dengan Sahala, Sekretaris Kementerian BUMN, Said Didu yang juga memilih bungkam saat dikonfirmasi soal ini. "Setahu saya pemerintah sudah mengajukan calon. Jadi kita tunggu saja RUPS Freeport yang rencananya tanggal 9 Juni 2010," jelasnya.
Baca Juga: