Pemerintah akan OP Beras Premium
Kamis, 29 Juli 2010 – 17:54 WIB

Pemerintah akan OP Beras Premium
JAKARTA—Pemerintah mewacanakan untuk segera menggelar operasi pasar beras jenis premium. Hal ini dikarenakan, harga kebutuhan barang pokok satu ini terus mengalami peningkatan. "Ada pemikiran karena melihat tendensi yang terus mengalami kenaikan, Bulog kita melakukan OP beras premium. Tapi tentunya ini memerlukan pemikiran yang pas dan masih harus dibicarakan dulu," kata Menteri Koordinator bidang perekonomian, Hatta Radjasa pada wartawan, Kamis (29/7) di kantornya.
Meski demikian, dikatakannya bahwa harga-harga barang kebutuhan pokok lainnya sudah mulai menunjukkan trend penurunan. Dari hasil pantauan pemerintah di pasar-pasar tradisional, harga-harga barang yang semula melonjak naik, kembali menunjukkan trend stabil."Harga terus kita pantau dan hampir beberapa komiditi sudah mulai turun. Seperti cabe juga sudah mulai menunjukkan harga yang terus menurun,’’ katanya.
Baca Juga:
Hatta pun mengatakan, meski harga barang turun, namun Pemerintah tetap belum menarik kebijakan melaksanakan Operasi Pasar. OP bisa dilakukan tanpa harus menunggu gap harga 10 persen. "OP tetap saya intruksikan terus jalan tanpa perlu menunggu terjadi gap 10 persen. Penyaluran KUR dan Raskin juga dipercepat. Pada Pemda yang sudah siap, segera disalurkan saja. Monitoring harga juga terus kita lakukan," katanya.(afz/jpnn)
JAKARTA—Pemerintah mewacanakan untuk segera menggelar operasi pasar beras jenis premium. Hal ini dikarenakan, harga kebutuhan barang pokok
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- PPATK Apresiasi Kinerja Pemerintah dan Polri dalam Penindakan Judi Online
- Cegah Penyakit Tidak Menular, Remaja Diminta Terapkan Pola Makan Gizi Seimbang
- Buku 'Siapa Bayar Apa Untuk Transisi Hijau?, Mengulas Tantangan Pembiayaan Energi
- Tingkatkan Layanan Kesehatan, Program SAFE HANDS Diluncurkan di NTB
- Gubernur Luthfi Siapkan Penerbangan Perintis ke Karimunjawa dan Blora
- Anggota DPRD DKI Brando Susanto Meninggal Dunia di Atas Panggung saat Sambutan