Pemerintah Ancam Penimbun Gula

Setiap Hari Harga Sembako Naik 1 Persen

Pemerintah Ancam Penimbun Gula
Pemerintah Ancam Penimbun Gula
Terkait harga sembako, Subagio mengakui setiap hari harga sembako mengalami kenaikan sebesar 1 persen. Dirjen Perdagangan Dalam Negeri Subagyo menerangkan, harga sembako hingga saat ini terus menunjukkan kenaikan harga sebesar 1 persen di setiap harinya, khususnya dalam menjelang atau memasuki bulan suci Ramadhan.

“Dalam menanggapi hal ini, Departemen Perdagangan (Depdag) secara rutin sudah mulai melakukan pemantauan khususnya di pasar modern dan pasar tradisional. Kami juga mencegah agar kenaikan harga tidak mencapai 20 persen,” jelasnya ketika ditemui usai acara Rakornas DPN Pelindo, Rabu (19/8) sore.

Subagyo mengatakan, jika terjadi kenaikan harga sembako hingga 20 persen, maka kenaikan itu sudah tidak normal lagi. ”Hal ini akan memberikan dampak psikologis bagi masyarakat,” ujarnya seraya menambahkan, Departemen Perdagangan melihat kenaikan yang terjadi beberapa hari belakangan ini  lebih disebabkan  oleh masalah supply and demand.

”Keadaan supply bahan sembako di seluruh daerah sebenarnya masih bisa dikatakan dalam kondisi normal. Kami hanya berharap agar masyarakat dapat tenang dan kami menjamin stok yang tersedia masih cukup,” tukasnya.

JAKARTA - Dirjen Perdagangan Dalam Negeri Departemen Perdagangan RI Subagyo menyatakan, pihaknya akan bertindak tegas terhadap para pedagang yang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News