Pemerintah Australia Tengah Mempertimbangkan Pengampunan Bagi Pekerja Ilegal

Pemerintah Australia sedang serius mempertimbangkan untuk memberi pengampunan atau amnesti terhadap pekerja ilegal sehingga mereka bisa bekerja dengan resmi tanpa khawatir akan dideportasi.
Menurut Menteri Pertanian Australia David Littleproud, keputusan atas ide ini kemungkinan akan dikeluarkan beberapa pekan mendatang.
Ia mengatakan pemerintah sudah mendiskusikan masalah amnesti bagi para pekerja yang tidak memiliki izin, sebagai salah satu jalan keluar guna mengatasi masalah kekurangan pekerja di sektor pertanian.
"Pembicaraan terus berlangsung, bahkan Menteri Imigrasi, Menteri Dalam Negeri, saya sendiri, dan bahkan Menteri Tenaga Kerja sudah mendiskusikan masalah ini," kata Littleproud.
Menurutnya, perlu waktu untuk mendapatkan data yang benar.
"Kami akan memastikan bahwa dalam beberapa pekan lagi ada keputusan yang diambil, ini memang sedang dipertimbangkan dengan serius."
Perkumpulan Petani di negara bagian Victoria pertama kali menyerukan diberikannya pengampunan bagi pekerja gelap di tahun 2017.
Di saat yang bersamaan, perkumpulan tersebut juga membenarkan adanya masalah pekerja tanpa izin di sektor pertanian.
Pemerintah Australia sedang serius mempertimbangkan untuk memberi pengampunan atau amnesti terhadap pekerja ilegal sehingga mereka bisa bekerja dengan resmi tanpa khawatir akan dideportasi
- Dunia Hari Ini: Jenazah Dua Pendaki Gunung Cartensz di Papua Sudah Dievakuasi
- Kabar Baik Bagi Timnas Indonesia Menjelang Jumpa Australia
- Sulitnya Berbaik Sangka kepada Danantara
- Temu Mencoba Masuk Indonesia, Tapi Bukan Itu yang Dikhawatirkan UMKM
- Presiden AS dan PM Inggris Bertemu Untuk Akhiri Perang Ukraina
- Istri Mantan Atlet Australia Ingin Suaminya Ikut Diadili dalam Kasus Prostitusi