Pemerintah Beli Seribu Ponsel untuk Pelajar
Selasa, 23 Mei 2017 – 15:23 WIB
![Pemerintah Beli Seribu Ponsel untuk Pelajar](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/normal/2017/01/20/9e7885b0faf99a96fe1f61378cb65bd5.jpg)
Sekolah
jpnn.com, MAROS - Pemerintah Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan akan membeli 1.000 smartphone tahun ini.
HP pintar itu bakal diberikan kepada pelajar secara gratis.
Untuk tahap pertama, Pemkab Maros telah memberikan 150 ponsel jenis tablet ke beberapa sekolah pada Senin (22/5).
Sekolah perwakilan yang menerima adalah SMPN 1 Maros dan SMPN 2 Unggulan Maros.
"Itu diperuntukkan bagi siswa, bukan guru," kata Bupati Maros H M. Hatta Rahman.
Upaya tersebut dilakukan untuk menyambut era digitalisasi dunia pendidikan.
Baca Juga:
"Jadi, kami berharap bisa membantu meningkatkan kemampuan belajar siswa di sekolah melalui media dan sumber belajar berbasis teknologi," paparnya. (arini/eka/c16/ami/jpnn)
Pemerintah Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan akan membeli 1.000 smartphone tahun ini.
Redaktur & Reporter : Natalia
BERITA TERKAIT
- Kinerja Penjualan Smartphone Apple dan Samsung Tertekan Oleh Merek Tiongkok
- Royale Technologies, Perusahaan Pembuat Ponsel Lipat Pertama di Dunia Bangkrut
- Kebutuhan Smartphone Meningkat, Digiplus Fokus Hadirkan Gerai di Lokasi Stategis
- Tip Melindungi Keamanan Data Kesehatan Pribadi, Silakan Disimak
- Penyelundupan Rokok & Smartphone Ilegal Digagalkan Bea Cukai, 2 Orang jadi Tersangka
- Bea Cukai Gagalkan Penyelundupan 17 Ribu Rokok Ilegal dan Ratusan Smartphone di Bengkalis