Pemerintah Belum Putuskan Tambah Subsidi BBM
Selasa, 13 Desember 2011 – 16:21 WIB

Pemerintah Belum Putuskan Tambah Subsidi BBM
JAKARTA - Hingga saat ini pemerintah belum memutuskan akan melakukan penambahan Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi yang diperkirakan melebihi hingga 1,4 juta Kiloliter (KL) dari kuota dalam APBN-P 2011 sebesar 40,49 juta KL.
"Belum ada keputusan, masih akan dibicarakan lagi," ujar Menteri ESDM, Jero Wacik ditemui di Gedung Kemeneterian Keuangan, Selasa (13/12).
Baca Juga:
Dikatakan, KESDM bersama pihak terkait sedang malakukan penghitungan soal kelebihan kuota tersebut sebelum diajukan ke DPR. "Sekarang masih sedang kita hitung dengan pihak terkait, berapa kelebihannya. Tapi yang pasti akan ada penambahan kuota," terang Jero.
Jero Wacik yakin semua pihak dapat memahami dan mengerti akibat jebolnya kuota BBM tersebut, sehingga mesti dilakukan penambahan. "Saya yakin teman-teman di DPR juga bisa memahami kenapa konsumsi BBM bersubsidi ini melebihi kuota," tabahnya.
JAKARTA - Hingga saat ini pemerintah belum memutuskan akan melakukan penambahan Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi yang diperkirakan melebihi hingga
BERITA TERKAIT
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang