Pemerintah Beri Insentif Pengembang Rumah Murah
Senin, 17 Oktober 2011 – 16:46 WIB

Pemerintah Beri Insentif Pengembang Rumah Murah
JAKARTA - Pemerintah pusat memberikan kesempatan sebesar-besarnya kepada pengembang untuk membangun rumah murah dan sangat murah. Pengembang yang bersedia membangun rumah murah dan sangat murah tidak hana mendapat kemudahan, tetapi juga insentif.
"Uang pemerintah tidak cukup banyak untuk menutupi backlog (kebutuhan perumahan) di seluruh daerah. Harus ada bantuan dari pemda dan pengusaha juga," kata Menpera Suharso Monoarfa dalam keterangan persnya, Senin (17/10).
Baca Juga:
Menurut Suharso, bantuan pemda biasanya terkait dengan penyediaan lahan. Sementara bila hanya fokus ke pusat, dana yang ada tidak bisa mencukupi.
"Paling-paling dananya cuma cukup sampai ke pembelian lahan saja. Kalau pemda sudah ada lahannya, pembangunan rumah akan semakin mudah. Karena bantuan pusat hanya untuk pembangunannya saja, bukan pengadaan tanah," bebernya.
JAKARTA - Pemerintah pusat memberikan kesempatan sebesar-besarnya kepada pengembang untuk membangun rumah murah dan sangat murah. Pengembang yang
BERITA TERKAIT
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM
- Pemda Diminta Jadi Motor Investasi dan Pemerataan Ekonomi
- PLN IP Siap Penuhi Kebutuhan Hidrogen Sebagai Energi Alternatif Masa Depan
- Estpos Hadir di Pontianak, UMKM Kalbar Siap Masuk Era Digital