Pemerintah Catalan Usut Pesta Barbeku Barcelona di Rumah Messi
jpnn.com, BARCELONA - Pemerintah Catalan mengumumkan sedang menyelidiki pesta barbeku tim Barcelona di rumah Lionel Messi pada Senin (3/5) lalu.
Pihak berwenang, dalam hal ini Public Health Agency, akan menentukan apakah acara yang mengundang kerumunan itu pelanggaran protokol kesehatan selama pandemi Covid-19 atau tidak.
Skuad Barcelona berkumpul di rumah Messi setelah sang kapten sengaja mengundang seluruh rekannya untuk membangun kebersamaan dan memberikan dorongan kepercayaan diri menjelang big match Barca versus Atletico Madrid akhir pekan nanti.
Konon pihak Messi mengeklaim pesta tersebut telah mengikuti dan menerapkan protokol kesehatan.
Namun, sejumlah foto dari acara tersebut bocor ke publik dan menjadi perhatian pihak (operator) La Liga hingga Pemerintah Catalan.
Selain pemerintah setempat, La Liga juga membuka penyelidikan.
Pertemuan di rumah pribadi di wilayah Catalonia saat ini dibatasi untuk enam orang dan itu tidak berubah hingga 9 Mei, bisa diperpanjang.
Sementara itu, Pere Aragones, the acting president setempat menyerukan kepada tokoh masyarakat, termasuk bintang lapangan hijau, untuk tidak hanya mematuhi prokes, tetapi juga memberi contoh.
Selain pemerintah setempat, La Liga juga membuka penyelidikan kasus kerumunan pemain Barcelona di rumah Messi.
- Hasil Liga Spanyol: Barcelona Tumbang di Markas Real Sociedad
- Hasil Liga Champions: Barcelona Kian Melayang, Atletico Madrid Menang Dramatis
- Barcelona jadi Lokasi Seri Terakhir MotoGP 2024, Ini Sebabnya
- Barcelona Kebanjiran, Seri Terakhir MotoGP 2024 Belum Jelas
- Ada Banjir Bandang Menelan Korban Jiwa, Duel Valencia vs Real Madrid Ditunda?
- Lamine Yamal Meraih Kopa Trophy 2024