Pemerintah Cegah Bubble Pasca Investment Grade
Kamis, 22 Desember 2011 – 08:42 WIB

Pemerintah Cegah Bubble Pasca Investment Grade
JAKARTA - Menkeu Agus Martowardojo optimistis derasnya arus modal masuk yang akan masuk setelah Indonesia meraih predikat investment grade tidak akan membentuk bubble economy. Agus mengatakan, pemerintah akan berusaha mengalihkan arus modal menjadi lebih produktif. Gubernur BI Darmin Nasution mengatakan dampak investment grade baru akan terlihat dalam jangka menengah."Karena keputusan orang membawa dananya untuk investasi ke sini tidak cepat-cepat," kata Darmin.
"Yang dilakukan tidak hanya antisipasi dan waspada, tapi merespons dalam bentuk policy untyuk membuat dana yang masuk menjadi produktif dan bermanfaat bagi ekonomi," kata Agus di Jakarta kemarin.
Menkeu mengatakan pemerintah akan menjaga kesehatan industri keuangan."Policy itu umumnya yang terkait debottlenecking, meyakinkan tidak ada penyumbatan, dan bisa terjadi aliran dana yang baik. Atau policy yang membuat efisiensi lebih tinggi dan governance lebih baik," katanya.
Baca Juga:
JAKARTA - Menkeu Agus Martowardojo optimistis derasnya arus modal masuk yang akan masuk setelah Indonesia meraih predikat investment grade tidak
BERITA TERKAIT
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang