Pemerintah dan BI Harus Kerja Ekstra agar APBN Terjaga
jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPR, Said Abdullah mengingatkan pemerintah dan Bank Indonesia (BI) tentang tantangan berat dalam mengejar target yang sudah dipatok dalam RAPBN 2016. Menurutnya, perlu kerja ekstra baik pemerintah maupun BI agar asumsi makro yang ditetapkan dalam RAPBN 2016 tak meleset.
Menurut Said, dengan asumsi pertumbuhan ekonomi yang dipangkas dari 5,5 persen menjadi 5,3 persen dan asumsi harga minyak Indonesia (ICP) diturunkan dari USD 60 per barel menjadi USD 50 per barel, tentu kondisinya menjadi tak mudah bagi BI maupun pemerintah. “Pasti butuh extra effort (upaya ekstra, red),” katanya di Jakarta, Selasa (29/9).
Politikus PDI Perjuangan itu berharap BI bisa mengawal nilai tukar Rupiah yang dalam asumsi RAPBN 2016 dipatok USD sama dengan Rp 13.900,-. Terlebih, katanya, BI sudah memberi jaminan untuk menjaga stabilitas Rupiah.
Menurut Said, angka USD setara Rp 13.900,- yang diusulkan BI dalam asumsi makro RAPBN 2016 itu tetap patut dipertanyakan. Sebab, bisa jadi faktor global memperburuk kurs Rupiah sehingga asumsi di APBN pun jebol.
“Jika China masih mendevaluasi mata uangnya, maka kita akan jebol. Postur maupun asusmsi APBN kita akan porak-poranda,” ulasnya.
Meski demikian anggota Komisi XI DPR yang membidangi keuangan itu berharap banyak pada Paket Kebijakan Ekonomi Tahap I dan II yang dirilis pemerintah. Menurutnya, kebijakan itu tentu tak bisa secara otomatis terlihat efeknya.
Namun, katanya, kebijakan yang mengusung deregulasi itu akan terasa manfaatnya dalam jangka panjang. “Perlu waktu enam bulan baru akan keliatan benefit-nya (manfaat, red),” ulasnya.(ara/JPG/jpnn)
JAKARTA - Wakil Ketua Badan Anggaran (Banggar) DPR, Said Abdullah mengingatkan pemerintah dan Bank Indonesia (BI) tentang tantangan berat dalam mengejar
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- TSIT dan Apkasindo Memperkenalkan Teknologi Drone Pertanian Canggih di IPOC 2024
- Tingkatkan Kenyamanan Bertransaksi, Bank Mandiri Hadirkan Layanan Verifikasi Bank Garansi
- Sri Mulyani Buka-bukaan soal Peluang APBN Perubahan, Permintaan Prabowo?
- Sri Mulyani Akui Kemenangan Donald Trump Punya Pengaruh Besar
- Bisnis Laundry Cerah, IPSO Hadirkan Inovasi Khusus untuk Pasar Indonesia.
- Beri Dukungan, Bea Cukai Banten Hadiri Pelepasan Ekspor Produk Mayora Group ke-15 Negara