Pemerintah Diminta Jalankan Opsi Negosiasi dan Militer
Jumat, 15 April 2011 – 17:27 WIB

Pemerintah Diminta Jalankan Opsi Negosiasi dan Militer
JAKARTA - Pemerintah telah memutuskan untuk mengedepankan opsi negosiasi dalam proses pembebasan 20 WNI kru MV Sinar Kudus yang dibajak perompak Malaysia. Meski demikian, pemerintah tetap harus menyiapkan opsi militer.
Wakil Ketua DPR RI Taufik Kurniawan, menyatakan, opsi-opsi yang ada tetap harus dijalankan bersamaan. "Negosiasi dan militer semestinya jalan semua," ucap Taufik saat dihubungi, Jumat (15/4).
Baca Juga:
Diakuinya, pemerintah memang telah bekerja dalam proses pembebasan 20 ABK MV Sinar Kudus. Selain itu, imbuh Taufik, sudah banyak pula negara lain yang meyampaikan kesediaan untuk membantu.
Meski demikian Taufik mengingatkan agar strategi yang diambil pemerintah jangan sampai meleset. "Karena ini kan prioritasnya keselamatan yang disandera. Sehingga harus dengan strategi yang tepat," pungkasnya.
JAKARTA - Pemerintah telah memutuskan untuk mengedepankan opsi negosiasi dalam proses pembebasan 20 WNI kru MV Sinar Kudus yang dibajak perompak
BERITA TERKAIT
- Rayakan Paskah, Presiden Kolombia Bicara soal Penderitaan Yesus & Rakyat Palestina
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza