Pemerintah Diminta Serius Tingkatkan Daya Saing Pertanian
Rabu, 04 Januari 2012 – 16:52 WIB

Pemerintah Diminta Serius Tingkatkan Daya Saing Pertanian
JAKARTA - Anggota Komisi IV DPR, Hermanto meminta pemerintah serius meningkatkan daya saing produk pertanian untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Menurut Hermanto, pihaknya mengapreasi surplus perdagangan komoditi pertanian nasional selama Januari-September 2011 mencapai surplus 17,02 miliar dolar AS atau naik 44,20 persen dari 2010.
Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dari Sumatera Barat ini menyebutkan bahwa pencapaian kinerja ekspor ini harus terus ditingkatkan, terutama komoditi yang dihasilkan oleh kebun rakyat.
Baca Juga:
“Tumbuhnya PDB pertanian sebesar 3,07 persen yang lebih tinggi dari tahun 2010, mestinya terus memacu pemerintah untuk memperkuat sektor pertanian", tambah Hermanto kepada JPNN di Jakarta, Rabu (4/1).
Sebagaimana diketahui, berdasarkan Data Ditjen Pengolahan dan Pemasaran Hasil Pertanian Kementerian Pertanian menyebutkan, hingga Agustus 2011 ekspor komoditi pertanian nasional mencapai 25,13 miliar dolar AS, sedangkan impor sebanyak 11,08 miliar dolar AS atau masih surplus 14,05 miliar dolar.
JAKARTA - Anggota Komisi IV DPR, Hermanto meminta pemerintah serius meningkatkan daya saing produk pertanian untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
BERITA TERKAIT
- Peredaran Rokok Polos Gerus Penerimaan Negara, Komisi XI DPR Berkomitmen Lakukan Hal Ini
- Tanggapi Santai Perang Tarif AS vs China, Bahlil: Ini Bukan Seperti Dunia Mau Berakhir
- PertaLife Insurance Bukukan Premi Rp 1,25 Triliun, Kinerja Terbaik Sepanjang Sejarah
- Bulog Mojokerto Catat Serapan Gabah & Beras Tertinggi se-Jatim, Kodim 0815 Beri Apresiasi
- ICS Compute Luncurkan Secure Saver Edge, Solusi CDN Revolusioner
- Harga Emas Diprediksi Bisa Tembus USD 4.000 Per Troy