Pemerintah Dinilai tak Serius Beri Kesempatan Honorer K2
jpnn.com, JAKARTA - Pemerintah dinilai setengah hati memberikan kesempatan honorer K2 (kategori dua) usia di bawah 35 tahun ikut mendaftar seleksi CPNS 2018. Ini dilihat dari persyaratan yang berat, antara lain harus berijazah S1 terbitan tahun 2012 ke bawah.
Sehingga diperkirakan dari 13.347 honorer K2 yang sebelumnya dinyatakan berhak ikut tes CPNS, banyak yang teranulir.
Ketum Forum Honorer K2 Indonesia (FHK2I) Titi Purwaningsih mengungkapkan, sejak awal pihaknya sudah menduga pemerintah tidak serius memberikan kuota CPNS bagi honorer K2. Formasi khusus yang ada hanya formalitas karena masih dihadapkan dengan berbagai syarat.
"Pemerintah enggak serius kok. Mereka persulit K2 agar banyak yang gugur," kata Titi kepada JPNN, Rabu (10/10).
Koordinator FHK2I DKI Jakarta Nurbaiti menambahkan, pemerintah ingin tenaga baru. Namun, apa bisa dijamin kualitas pekerjaannya.
Bandingkan guru yang sudah tua dan lama mengabdi menguasai bagaimana cara menenangkan anak. Bisa mem-backup kelas ketika guru yang lain tidak masuk.
"Apa ini juga bisa dilakukan orang yang baru lulus kuliah? Guru muda hanya dapat teori tapi praktiknya kan enggak segampang itu," ucapnya.
Nurbaiti melanjutkan, bidan, dokter, operator, dan lain-lain yang lama bekerja, apa mereka kurang pengabdiannya. Orang baru malah harus banyak mengajari lagi dari nol dan perlu adaptasi.
BACA JUGA: Honorer K2 Bondowoso tak Berani Daftar CPNS, Ini Alasannya
Pemerintah dinilai tidak serius alias setengah hati memberi kesempatan honorer K2 usia kurang 35 tahun ikut tes CPNS 2018.
- 2 Masalah Tak Terduga PPPK 2024, Salah Satunya soal Penyisipan
- Info BKN soal Masa Sanggah PPPK 2024, Honorer Database BKN Simak ya
- Jadwal Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2, Honorer Harus Siapkan Syarat Penting Ini
- Banyak Pelamar PPPK 2024 TMS Gegara Ini, Kekhawatiran Honorer K2 Terbukti
- Masalah Fatal Seleksi PPPK 2024, Seluruh Honorer K2 Satu Dinas jadi Korban
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Baik Merebak, soal Jumlah Honorer Database BKN, Alhamdulillah