Pemerintah Italia Jual 52 Mobil Dinas

jpnn.com - ROMA - Pemerintah Italia telah menjual beberapa unit mobil mewah karena kekurangan keuangan. Dari hasil penjualan sekitar 52 mobil mewah, Roma berhasil mengumpulkan lebih dari 370 ribu euro atau Rp 7,3 miliar.
Sebanyak 52 mobil mewah yang dimiliki negara dijual melalui situs lelang online eBay. Pada hari pertama penjualan, Roma berhasil menjual kendaraan eksekutif senilai berlabel "auto blu", nama mobil yang diberikan kepada para menteri dan pejabat negara .
Menurut Asiaone, Jumat (18/4), penjualan itu disetujui oleh Perdana Menteri baru Matteo Renzi. Dia telah berjanji untuk menghasilkan penghematan pemerintah hingga tujuh juta euro.
Namun, banyak pihak memandang penjualan mobil itu hanya simbolis. Yakni upaya untuk mengurangi biaya kelas politik yang telah dinodai oleh skandal korupsi.
Lebih dari satu juta orang telah mengunjungi eBay untuk melihat mobil-mobil yang telah disiapkan untuk dijual. Di antara kendaraan yang ditawarkan adalah Alfa Romeo, Lancia dan Audi.
Penjualan berikutnya dari kendaraan negara, sekali lagi melalui eBay, berlangsung pada 28 April dan akan mencakup delapan BUMN Maseratis yang disiapkan untuk lelang.
Sebuah pernyataan dari Chigi Palace, kediaman resmi perdana menteri mengatakan mobil yang dilelang dipilih diantara para pejabat yang tidak lagi menganggap pemerintah penting.(esy/jpnn)
ROMA - Pemerintah Italia telah menjual beberapa unit mobil mewah karena kekurangan keuangan. Dari hasil penjualan sekitar 52 mobil mewah, Roma berhasil
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza
- Gempa Bumi M 5,8 Mengguncang Filipina Rabu Pagi
- Bertemu Presiden Prabowo, Wakil Perdana Menteri Rusia Minta Dipermudah Hal Ini
- Indonesia dan Yordania Menyepakati 4 Perjanjian, Pendidikan Hingga Pertanian