Pemerintah Izinkan Asing Bangun Kilang, Ini Syaratnya

jpnn.com - JAKARTA – Pemerintah mengizinkan badan usaha asing membangun kilang di Indonesia.
Syaratnya, badan usaha asing itu harus menggandeng perusahaan dalam negeri.
Izin itu diberikan karena pemerintah menginginkan Indonesia segera punya kilang baru untuk menjamin ketersediaan bahan bakar minyak (BBM).
Dirjen Migas Kementerian ESDM Wiratmaja Puja mengatakan, kebijakan tersebut diatur dalam Permen ESDM 35/2016 tentang Pelaksanaan Pembangunan Kilang Minyak di Dalam Negeri oleh Badan Usaha Swasta.
Aturan itu, resmi dikeluarkan pada 10 November lalu.
Sejumlah investor asing memang berencana membangun kilang. Misalnya, Saudi Aramco dan Rostneft.
Kedua perusahaan membuat perusahaan patungan dengan Pertamina.
Kilang swasta yang pernah ada adalah milik Trans Pacific Petrochemical Indotama (TPPI) di Tuban.
JAKARTA – Pemerintah mengizinkan badan usaha asing membangun kilang di Indonesia. Syaratnya, badan usaha asing itu harus menggandeng perusahaan
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang
- Satgas Ramadan & IdulFitri Pertamina Dinilai Berhasil Memitigasi Lonjakan Permintaan BBM
- Pemda Diminta Jadi Motor Investasi dan Pemerataan Ekonomi