Pemerintah Membolehkan Mobil Berisi Dua Orang, Tetapi Ada Syaratnya
jpnn.com, KUALA LUMPUR - Pemerintah Malaysia telah melonggarkan peraturan berkendara selama penerapan lockdown. Jika sebelumnya mobil hanya boleh membawa satu orang, kini satu mobil boleh membawa maksimal dua orang.
Aturan itu tertuang dalam Federal Gazette – Prevention and Control of Infectious Diseases (Measures within Infected Local Areas) (No.4) Regulation 2020, yang diterbitkan pada 28 April dan hingga 12 Mei 2020.
Dikutip dari laman Paultan, Rabu (29/4), kendati sudah bisa membawa teman saat perjalanan, pengendara mobil di Malaysia tak bisa sembarangan membawa penumpang.
Teman perjalanan yang diajak harus keluarga yang tinggal di rumah yang sama.
Menteri senior Malaysia, Datuk Seri Ismail Sabri Yaakob mengatakan, pengendara mobil kini bisa mengajak dua orang seperti suami-istri, atau orang tua dan anak laki-laki atau perempuan, asalkan tinggal di rumah yang sama.
Selain itu, tujuannya mereka pun harus jelas. Misalnya keperluan membeli makanan, obat-obatan dan kebutuhan sehari-hari lainnya.
Sementara untuk batas radius pun hanya sekitar 10 km. Namun jika batas radius bukan layanan kesehatan dan fasilitas medis tidak ditemukan, pemerintah juga membolehkan pengendara mobil melakukan perjalan lebih jauh. (mg9/jpnn)
Pemerintah sempat menerapkan aturan mobil hanya boleh membawa satu orang selama pandemi corona.
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- Mandra Ungkap Hobi Unik di Masa Tua, Pertahankan Jiwa Muda
- Menhub Tinjau Kesiapan Puncak Arus Balik Nataru di Pelabuhan Ketapang
- Kapolda Sumsel Soroti Kasus Pelat Nomor Mobil Jemputan Lady Aurellia
- Di Tengah Cuaca Ekstrem, ASDP Cetak Rekor Layani 1.908 Trip di Lintas Ketapang-Gilimanuk
- Libur Natal, ASDP Catat 206 Ribu Penumpang Tinggalkan Jawa Menuju Bali
- Bridgestone Bagikan Tip Merawat Ban Mobil Sebelum Berangkat Liburan Akhir Tahun